Dokter: Vaksin efektif melindungi diri dari infeksi varian corona

id vaksin covid-19 booster,vaksin booster,Antara Lampung, Lampung Update

Dokter: Vaksin efektif melindungi diri dari infeksi varian corona

Ilustrasi vaksin COVID-19 (Pixabay)

Jakarta (ANTARA) - Dokter spesialis paru dari Divisi Infeksi Departemen Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Dr dr Erlina Burhan, M.Sc, Sp.P(K) mengatakan vaksin yang tersedia saat ini masih efektif untuk menghadapi berbagai varian corona.

"Jadi tidak terlalu emergency untuk segera punya vaksin baru," kata dia dalam sebuah webinar kesehatan, Kamis.

Lebih lanjut, Erlina menuturkan, vaksinasi dosis penguat atau booster dengan viral vector memberikan perlindungan tinggi terhadap Omicron, baik itu seperti halnya mRNA. Keduanya memberikan tingkat perlindungan tinggi baik disuntikkan sebagai booster homolog atau heterolog dari jenis vaksin yang diterima.

Berdasarkan rekomendasi dari 22 Ahli dari Asia dan Amerika Latin yang terlibat dalam sebuah tinjauan pada lebih dari 50 studi di dunia, strategi peningkatan booster berkelanjutan dapat dilakukan dengan melakukan vaksinasi setahun sekali untuk populasi umum, dan setiap enam bulan untuk kelompok rentan seperti mereka yang hidup dengan penyakit kronis.