Margasari (ANTARA) - Badan Intelijen Daerah (Binda) Lampung makin gencar melakukan vaksinasi untuk mengendalikan penyebaran kasus COVID-19 di wilayah Kecamatan Labuhan Maringgai Kabupaten Lampung Timur.
Binda Lampung menyasar masyarakat yang belum menerima vaksin dosis 1, dan dosis 2. BIN juga menyediakan vaksinasi penguat dalam program vaksinasi massal dosis 1, 2 dan booster.Pelaksanaan vaksinasi merek Sinovac di Kecamatan Labuhan Maringgai digelar bekerja sama dengan Pemerintah Kecamatan Labuhan Maringgai dan Puskesmas Labuhan Maringgai dibantu TNI dan Polri serta perangkat desa di kecamatan setempat.
Dalam pelaksanaannya, sudah empat titik rampung digelar. Pada Rabu (22/6), BIN menyasar warga Desa Sukorahyu, dan Kamis menyasar warga Desa Srigading, serta Jumat menyasar warga Maringgai.
Bin menyasar warga Desa Margasari pada Sabtu (25/6) ini.
Kepala Desa Margasari Wahyu Jaya memberikan dukungan pelaksanaan vaksinasi dari BIN.
Melalui perangkat desanya, imbauan disampaikan lewat pengeras suara dari tempat-tempat ibadah kendara berkeliling .
"Saya selaku Kepala Desa Margasari selalu antusias dalam kegiatan vaksin sebisa mungkin untuk terus mendukung," katanya.
Warga Desa Margasari Abdurahman menyampaikan terima kasih atas pelaksanaan program vaksinasi massal ini.