Bandarlampung (ANTARA) - Komunitas Trail Adventure Krui (Kontak) Kabupaten Pesisir Barat menggelar bhakti sosial dengan membagikan 160 paket sembako kepada masyarakat yang kurang mampu dan terdampak COVID-19.
“Ini merupakan sebagai bentuk kepedulian dan perhatian terhadap masyarakat di tengah wabah virus corona,” kata Wakil Ketua Kontak Kabupaten Pesisir Barat, Armen Qodar, di Pesisir Barat, Lampung, Minggu.
Menurutnya, kegiatan yang dilakukan oleh komunitas pecinta sepeda motor trail di Kabupaten Pesisir Barat ini merupakan salah satu wujud kepedulian terhadap masyarakat di tengah pandemi COVID-19.
"Saat ini tentu banyak masyarakat, terutama masyarakat kurang mampu, yang membutuhkan bantuan pangan. Karena itu kami berinisiatif untuk berbagai dengan memberikan bantuan berupa beras kepada masyarakat yang membutuhkannya,” katanya.
Armen menjelaskan, keseluruhan ada 160 paket yang disiapkan, dimana dalam satu paket tersebut berisi lima kilogram beras.
“Semua paket berupa beras itu diberikan langsung kepada masyarakat yang ada di Kecamatan Pesisir Tengah dan Kecamatan Pesisir Selatan,”jelasnya
Dalam situasi sekarang ini tentu semua harus bergandengan tangan untuk saling bahu membahu membantu masyarakat yang membutuhkan.
“Kami juga berharap kepada masyarakat untuk tetap menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, menggunakan masker saat keluar rumah dan juga tetap mengikuti instruksi dari pemerintah sebagai salah satu upaya pencegahan penyebaran COVID-19,” pungkasnya