Gol Akrobatik Suarez Menjadi Katalis Bagi Gol-gol Berikutnya

id suarez,gil, akrobatik,

Gol Akrobatik Suarez Menjadi Katalis Bagi Gol-gol Berikutnya

Pemain Barcelona (Foto Fanpage Barcelona)

Madrid, (Antara/Reuters/ANTARA Lampung) - Gol mengejutkan Luis Suarez pada akhir pekan silam tertutupi oleh trigol yang ditorehkan Lionel Messi, namun gol 'bicycle kick' itu dapat saja merupakan apa yang dibutuhkan oleh penyerang Uruguay itu setelah awal yang sulit di Spanyol.

Messi menyamai rekor yang telah ada sebelumnya dengan mencatatkan trigol ke-23nya di Liga Spanyol saat timnya menang 5-0 atas Levante, sebelum Suarez masuk sebagai pemain pengganti dan mencetak gol akrobatik yang merupakan gol keempatnya di Liga Spanyol dari 14 penampilan musim ini.

Suarez mendapat pujian untuk kerja keras dan kreatifitasnya -- ia telah membuat lima assist di kompetisi teratas Spanyol -- namun kemampuan mencetak golnya yang membuat Barca memboyongnya dari Liverpool pada musim panas.

Pemain 28 tahun itu memiliki peluang lain untuk memukau para penggemar di Nou Camp pada pertandingan Sabtu saat mereka menjamu Malaga, dan Barca akan melompati Real Madrid, yang akan bermain di markas Elche pada Minggu, untuk memuncaki klasemen jika mereka mampu menghindari kekalahan saat melawan tim Andalusia.

Pelatih Luis Enrique semestinya dapat memainkan Andres Iniesta, yang absen pada pertandingan melawan Levante karena sakit flu, setelah pengatur pemainan timnas Spanyol itu kembali berlatih pada Rabu.

Barca bertekad bangkit setelah mereka gagal memenangi satu pun trofi utama pada musim lalu untuk pertama kalinya dalam enam tahun, dan Iniesta mengatakan timnya saat ini berada di tempat yang tepat.

Mereka berada di ambang untuk mengamankan satu spot di final Piala Raja, dan melaju untuk berhadapan dengan Manchester City di putaran 16 besar Liga Champions dan memiliki peluang untuk mengulangi treble bersejarah mereka di bawah mantan pelatih Pep Guardiola pada 2009.

"Kami berada di posisi untuk memenangi semuanya," kata Iniesta pada wawancara yang dipublikasi di situs resmi FIFA (www.fifa.com) pekan ini.

"Kami telah melewati tahun yang buruk dan itu benar-benar menjadi motivasi bagi kami," tambahnya.

"Kami akan berusaha dan memastikan musim ini berakhir bahagia, dengan gelar-gelar di saku kami, dan dengan para penggemar yang kembali bergembira."

Juara bertahan Atletico Madrid, yang tertinggal enam angka dari Barcelona di peringkat ketiga, akan bertekad bangkit dari kekalahan 0-2 di markas Celta Vigo pada akhir pekan silam, ketika mereka menjamu Almeria pada Sabtu.

Valencia tertinggal tiga angka di peringkat keempat dan akan bermain di markas tim juru kunci Cordoba pada Sabtu.