Kunjungan wisatawan ke Lampung selama 2025 capai 24,7 juta orang

id Pariwisata lampung, ekonomi lampung, kunjungan wisata lampung

Kunjungan wisatawan ke Lampung selama 2025 capai 24,7 juta orang

Ilustrasi- Wisatawan sedang menikmati salah satu destinasi wisata di Lampung. ANTARA/Ruth Intan Sozometa Kanafi.

Total kunjungan wisatawan nusantara dan mancanegara mencapai 24.702.664 orang, atau meningkat 53,50 persen dibandingkan tahun 2024

Bandarlampung (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung mencatat jumlah kunjungan wisatawan di Lampung selama 2025 mencapai 24,7 juta orang.

"Total kunjungan wisatawan nusantara dan mancanegara mencapai 24.702.664 orang, atau meningkat 53,50 persen dibandingkan tahun 2024," ujar Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Lampung Bobby Irawan dalam keterangannya di Bandarlampung, Kamis.

Ia memastikan capaian sektor pariwisata di Lampung tersebut telah mendapat pengakuan di tingkat nasional. Berdasarkan data Kementerian Pariwisata, Lampung masuk dalam 10 besar tujuan destinasi wisata nasional pada periode libur panjang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.

"Lampung menempati peringkat ke 10, berada tepat di bawah Nusa Tenggara Timur. Dan destinasi pantai masih menjadi tujuan utama wisatawan domestik," katanya.

Pencapaian ini, menurut dia, juga melebihi target kunjungan wisata ke Lampung sepanjang 2025 sebanyak 19,5 juta wisatawan yang ditetapkan oleh pemerintah pusat.

"Dalam dokumen perencanaan daerah, target kita sekitar 9,5 juta, dan realisasi kunjungan wisata selalu melampaui target. Sebagai contoh, pada 2024 target daerah 7,5 juta, realisasinya mencapai 17,9 juta. Untuk 2025 dari periode Januari hingga Oktober saja sudah mencapai 20,5 juta wisatawan," ucap dia.

Sebelumnya, 10 provinsi tujuan favorit wisata masyarakat pada libur Natal dan Tahun Baru, antara lain di urutan pertama adalah Jawa Tengah dengan kunjungan wisatawan 20,23 juta orang, Jawa Timur kunjungan wisata 16,83 juta, dan Jawa Barat kunjungan wisatawan 16,61 juta orang.

Kemudian, di urutan keempat ada Daerah Istimewa Yogyakarta dengan jumlah kunjungan wisatawan sebanyak 9,38 juta orang, Sulawesi Selatan jumlah kunjungan 7,96 juta orang, Sumatera Utara jumlah kunjungan sebanyak 5,56 juta orang.

Selanjutnya, DKI Jakarta jumlah kunjungan 5,26 juta orang, Bali jumlah kunjungan 4,31 juta orang, Nusa Tenggara Timur jumlah kunjungan 2,5 juta orang, dan Lampung jumlah kunjungan wisatawan sebanyak 2,35 juta orang.

Baca juga: Disparekraf perkirakan kunjungan wisatawan ke Lampung pada libur akhir tahun 2,35 juta orang

Baca juga: Kunjungan wisatawan ke Lampung Selatan capai 1,5 juta orang

Baca juga: Perputaran ekonomi sektor pariwisata Lampung pada 2025 capai Rp53,11 triliun

Pewarta :
Editor : Satyagraha
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.