Polres Lambar beri bantuan sembako kepada para santri ponpes

id Lampung Barat ,Polisi beri bantuan ,Ke para santri di Ponpes

Polres Lambar beri bantuan sembako kepada para santri ponpes

WakaPolres Lampung Barat Kompol Gigih Andri Putranto saat memberikan bantuan kepada para santri dan pengurus pondok pesantren Yanbu’ul Qur’an, di Kecamatan Balik Bukit Kabupaten Lampung Barat. (ANTARA/Riadi Gunawan)

Lampung Barat (ANTARA) - Personel Polres Lampung Barat memberikan bantuan berupa paket sembako kepada para santri Pondok Pesantren (Ponpes) Yanbu’ul Quran di Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat.

Wakapolres Lampung Barat Kompol Gigih Andri Putranto saat dihubungi dari Lampung Selatan, Sabtu, mengatakan bantuan ini merupakan salah satu bentuk perhatian dan kepedulian dari pihak kepolisian kepada santri penghafal Al Quran yang ada di Lampung Barat.

"Bantuan sosial ini untuk membangun rasa empati dan kepedulian sosial kepada santri dan pengurus ponpes yang membutuhkan bantuan sembako dalam rangka bulan suci Ramadhan di wilayah hukum Polres Lampung Barat," kata dia.

Menurut dia, sebagai bentuk kepedulian Polres Lampung Barat, bantuan sembako dan tali asih disalurkan kepada 65 santri di ponpes tersebut.

"Ponpes yang memiliki santri sebanyak 65 orang dari berbagai daerah ini berada di dataran yang cukup tinggi," ujarnya.

Menurut dia, pemberian sembako tersebut diharapkan dapat membantu kebutuhan para santri.

"Pada bulan suci Ramadhan ini semoga kita selalu diberi kemudahan dan keberkahan dengan saling peduli untuk berbagi," ucapnya.

Dengan dilaksanakannya kegiatan bantuan sosial ini, Polres Lampung Barat berharap dapat semakin mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat serta menciptakan situasi yang kondusif di wilayah Lampung Barat, terutama menjelang Idul Fitri.