Pekanbaru (ANTARA) - Kepolisian Resor Rokan Hilir (Rohil), Provinsi Riau, mengamankan seorang oknum bhayangkara pembina keamanan dan ketertiban masyarakat (bhabinkamtibmas) berinisial M atas dugaan melakukan penimbunan bahan bakar minyak (BBM)
"Oknum tersebut sudah diamankan dan dilakukan pemeriksaan oleh Profesi dan Pengamanan Polres Rokan Hilir. Apabila terbukti ada pelanggaran, pasti akan kami tindak," kata Kepala Polres Rokan Hilir AKBP Andrian Pramudianto, Sabtu.
Selain mengamankan terduga, pihaknya juga menyita 48 buah drum, 4 buah tangki, dan 19 jeriken dari lokasi.
"Kami berterima kasih serta meminta maaf kepada masyarakat atas kejadian dan kegaduhan yang ditimbulkan," kata Kapolres Rohil.
Peristiwa tersebut terungkap setelah sebuah video yang diunggah oleh Pejabat Penghulu (Kepala Desa) Balam Jaya viral di media sosial pada hari Kamis (20/7). Video tersebut diunggah Pj Penghulu Balam Jaya Sitanggang didampingi aparat desa setempat.
Sitanggang menyebutkan dalam video tersebut terlihat oknum bhabinkamtimas melakukan bisnis ilegal dengan menimbun BBM.
Ia menceritakan sambil memvideokan puluhan drum berisi BBM, truk, dan mobil bak terbuka.
Penimbunan BBM itu berada di samping rumah M, oknum bhabinkamtibmas. Rumahnya itu bertempat di perkebunan PT Salim Dusun Balai Jaya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Oknum bhabinkamtibmas di Rokan Hilir diamankan diduga timbun BBM
Berita Terkait
Pengedar narkoba ditangkap di kafe remang-remang, sebabkan seorang polisi tewas
Rabu, 7 Februari 2024 17:56 Wib
Sengatan lsitrik sebabkan empat orang meninggal dunia di Rokan Hilir
Selasa, 12 September 2023 16:08 Wib
Wakil Bupati Rohil dikabarkan ngamar sama perempuan lain, ini kata Bupati
Jumat, 26 Mei 2023 20:23 Wib
Penjahat ini berpura-pura menolong korban di ATM, kemudian menggasak uangnya
Kamis, 30 Juni 2022 10:59 Wib
Pembobol agen BRI Link di Rokan Hilir diringkus polisi
Minggu, 23 Januari 2022 5:50 Wib
"Bakar Tongkang" di Rokan Hilir ditiadakan, dampak pandemi COVID-19
Jumat, 12 Juni 2020 7:05 Wib
Anak Bupati Rokan Hilir dijebloskan ke penjara
Jumat, 28 Februari 2020 16:11 Wib
Festival Bakar Tongkang dihadiri 76 ribu wisatawan
Jumat, 21 Juni 2019 10:19 Wib