Badak "Delilah" berulang tahun

id Badak Delilah, Suaka Rhino Sumatera, Taman Nasioal Way Kambas

Badak "Delilah" berulang tahun

Anak badak sumatra bercula dua "Delilah" menerima makanan buah-buahan dari rombongan Yayasan Badak Indonesia (Yabi) dan Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) pada Perayaan Satu Tahun Kelahiran Delilah, 12 Mei 2017 di Suaka Rhino Sumatra di Taman Nasional Way Kambas Kabupaten Lampung Timur Provinsi Lampung, Jumat (12/5) foto (FOTO: ANTARA Lampung/Muklasin)

Lampung Timur (ANTARA) - Badak Sumatera  "Delilah" telah berumur empat tahun dan Pusat Penangkaran Badak Sumatera Taman Nasional Way Kambas merayakan HUT ke-4 satwa lindung itu pada Selasa lalu.

"Badak Delilah dirayakan hari kelahirannya tanggal 12 Mei," kata Humas Balai Taman Nasional Way Kambas Sukatmoko di Lampung Timur, Sabtu.

Sukatmoko mengatakan, pelaksanaan ulang tahun Delilah dengan diberi makanan buah-buahan. 

"Ulang tahunnya sederhana saja, diberi buah-buahan," katanya. 

Sukatmoko mengtakan bahwa pihak Balai TNWK berharap Delilah menjadi calon induk badak yang sehat dan bisa menambah populasi badak sumatera. 

Dia menambahkan, selama pandemi COVID-19, TNWK ditutup total bagi pengunjung demi mencegah penyebaran virus corona. 

Delilah lahir pada 12 Mei 2016 secara alami dari Induknya bernama Ratu di Pusat Penangkaran Badak Sumatera Taman Nasional Way Kambas. 

Delilah adalah nama pemberian dari Presiden Joko Widodo.


Baca juga: Presiden Jokowi beri nama anak Badak "Delilah"