Pemkab Wonosobo promosikan potensi wisata gelar WTBF 2019

id potensi wisata, wonosobo,wtbf wonosobo,wisata jateng

Pemkab Wonosobo promosikan potensi wisata gelar WTBF 2019

Grup musik Bundengan tampil menghibur peserta Tourism Bussines Forum (WTBF). (Foto: ANTARA/Dinas Kominfo Wonosobo)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wonosobo, Jawa Tengah terus berusaha mempromosikan potensi wisata di daerah tersebut dengan menggelar Wonosobo Tourism Bussines Forum (WTBF) pada 17-18 Desember 2019.
Wonosobo (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wonosobo, Jawa Tengah terus berusaha mempromosikan potensi wisata di daerah tersebut dengan menggelar Wonosobo Tourism Bussines Forum (WTBF) pada 17-18 Desember 2019.

"WTBF kali ini mampu menghadirkan sebanyak 35 sellers dan 80 buyers dari sejumlah biro wisata area Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan kabupaten Wonosobo, Eko Yuwono di Wonosobo, Rabu.
Baca juga: Pemprov Jateng targetkan lebih 50 juta wisatawan berkunjung pada 2020

Ia mengatakan para peserta WTBF diajak mengeksplorasi kekayaan potensi desa-desa wisata di Wonosobo selama dua hari terakhir.

Menurut dia, forum temu bisnis antara para pelaku wisata dengan biro-biro perjalanan wisata se-Jateng dan DIY ini sangat strategis sebagai media promosi potensi wisata desa.

"Melalui pertemuan para pelaku wisata ini kita berharap sejumlah sarana pendukung pariwisata seperti penginapan, penyedia jasa kuliner maupun pengelola objek wisata memiliki kesiapan dalam menyambut para wisatawan," katanya.

Melalui forum yang juga diikuti para penyedia jasa tersebut, Eko berharap mereka membentuk jaringan pemasaran potensi wisata Wonosobo di lingkup yang lebih luas, sampai ke nasional atau bahkan internasional.

Ia menuturkan dengan adanya jaringan pemasaran yang lebih luas cakupan kerjanya, beragam potensi wisata di Kabupaten Wonosobo yang selama ini belum terekspose secara optimal akan lebih dikenal dan mendatangkan wisatawan.

Ia menyebutkan untuk mengenalkan beragam potensi desa wisata, peserta WTBF diajak mengunjungi Desa Wisata Reco, Giyanti, Maron dan Sendangsari dalam kemasan fun trip.
Baca juga: Pemilihan Mas-Mbak Jateng untuk membangun semangat majukan wisata

Kepala Bidang Promosi Wisata Dinas Pariwisata Kebudayaan Kabupaten Wonosobo, Endang Listiyorini menyebut antusiasme para peserta WTBF ketika diajak ke desa-desa wisata tersebut sangat menggembirakan.

"Mereka yang selama ini belum mengenal alat musik khas Wonosobo bernama Bundengan, bahkan terkagum-kagum dengan nada yang dihasilkan, juga kekayaan alam seperti di desa Reco maupun Maron mampu meyakinkan para peserta untuk nantinya mempromosikan ke luar daerah," katanya.