Bandarlampung (ANTARA) - Dinas Perhubungan Provinsi Lampung siap mengantisipasi adanya libur akhir tahun di masa pandemi COVID-19.

"Dengan adanya penambahan kasus COVID-19 telah ada pertimbangan dari Presiden untuk mengurangi libur akhir tahun, namun di sisi lain kita akan tetap antisipasi," ujar Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Lampung, Bambang Sumbogo saat dihubungi di Bandarlampung, Selasa.

Ia mengatakan persiapan yang dilakukan jelang libur akhir tahun akan dilakukan layaknya menjelang hari libur sebelumnya yakni dengan melakukan pengetatan di beberapa simpul kedatangan.

"Untuk transportasi baik melalui darat, laut, udara selama ini telah menerapkan protokol kesehatan dan nanti akan ditingkatkan kembali," katanya.

Menurutnya, selain melakukan pengawasan penerapan protokol kesehatan disimpul kedatangan, langkah antisipasi lain yang dilakukan yakni dengan menjaga kelancaran transportasi.

"Untuk Pelabuhan Bakauheni karena saat ini telah menggunakan sistem daring layaknya Bandara maka diharapkan akan lebih lancar dan menghindari adanya penumpukan penumpang," ujarnya.

Ia mengatakan sejumlah ruas jalan nasional yang nantinya akan digunakan oleh pengendara juga telah diperbaiki untuk mencegah adanya kendala bagi pengemudi.

"Sebagian ruas jalan yang rusak telah diperbaiki, kesiapan penanganan dan antisipasi libur akhir tahun kami lakukan layaknya libur panjang sebelumnya, namun saat ini yang terutama adalah penerapan protokol kesehatan," katanya lagi.

Menjelang libur akhir tahun Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi jumlah penumpang angkutan umum pada libur panjang akhir tahun dalam rangka Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 turun sekitar 52 persen dibandingkan pada tahun lalu.

 Meski demikian, Kemenhub tetap menyiapkan sarana dan prasarana angkutan transportasi untuk libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 dengan rincian 50.317 unit bus, 218 unit sarana angkutan sungai, danau dan penyeberangan, 276 perjalanan kereta api, 442 penerbangan dan 1.118 angkutan laut.

Pewarta : Ruth Intan Sozometa Kanafi
Editor : Hisar Sitanggang
Copyright © ANTARA 2024