Lampung Selatan (ANTARA) - Kapolres Lampung Selatan AKBP Edi Purnomo menyatakan pihaknya telah memutar balik ratusan kendaraan penumpang dari Pulau Sumatera yang hendak menyeberang melalui Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan ke Pelabuhan Merak, Banten selama pelaksanaan Operasi Ketupat Krakatau 2020 yang dimulai 24 April-30 Mei.

Operasi Ketupat Krakatau 2020 Polda Lampung salah satu tugasnya melaksanakan keputusan pemerintah terkait larangan mudik dan pembatasan kendaraan yang diatur lewat Surat Keputusan Menteri Perhubungan No 25 Tahun 2020.

"Selama Operasi Ketupat, sampai dengan hari ini sudah ratusan kendaraan penumpang yang kita putar balik," kata AKBP Edi Purnomo dihubungi lewat telpon dari Lampung Timur, Minggu (3/5) siang. 

AKBP Edi Purnomo menerangkan, pada awal pelaksanaan Operasi Ketupat , setiap hari jajarannya memutar balik kendaraan penumpang sekitar 50-70 kendaraan. 

Adapun sekarang volumenya berangsur turun, seiring masyarakat tahu  adanya larangan mudik dari pemerintah.  

Saat ini, per hari, Polres Lampung Selatan  memutar balik  sekitar 27 kendaraan pemudik dari sumatera.

"Kalau awal banyak yang kita putar balik, karena masih banyak masyarakat yang belum tahu ada larangan mudik. Sekarang sudah mulai turun, sekarang per hari berkisar  27 kendaraan kita putar balik, bus juga mulai berkurang," jelasnya. 

Menurut Edi Purnomo, mereka yang kendaraannya disuruh putar balik bisa memaklumi.

"Alhamdulillah mereka mengerti dan mau putar balik," jelasnya. 

Edi Purnomo menyebutkan, penyekatan kendaraan dilaksanakan di jalur masuk Pelabuhan Bakauheni, di Pelabuhan Bandar Bakau Jaya (pelabuhan untuk barang), selanjutnya cek poin di pintu ke luar dari pelabuhan menuju tol dan  pintu ke luar tol.

Kapolres Lampung Selatan AKBP Edi Purnomo mengimbau masyarakat mematuhi kebijakan pemerintah agar tidak mudik.

Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan juga sekarang kondisinya sudah tidak menyeberangkan penumpang baik pejalan kaki dan di atas kendaraan, terkecuali kendaraan membawa  barang dan logistik.

"Kita tetap berharap masyarakat mematuhi aturan pemerintah untuk tetap berdiam saja di rumah.  ASDP Bakauheni juga sekarang tidak melayani pembelian tiket orang pribadi, kendaraan roda dua, dan mobil pribadi. Kalau tidak ada kepentingan mendesak jangan mudik, tetap di rumah, patuhi imbauan pemerintah dan jangan panik," imbau dia.

Pelaksanaan Operasi Ketupat Krakatau 2020 Polres Lampung Selatan mengerahkan 300 petugas gabungan, terdiri unsur Polri,TNI, Satpol PP, BPBD. 
 

Pewarta : Muklasin
Editor : Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2024