Bandarlampung (ANTARA Lampung) - Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Lampung mengkampanyekan gemar makan ikan mengingat tingkat konsumsi ikan di daerah itu dianggap masih rendah.

"Tingkat kosumsi ikan masyarakat Lampung, hanya sebesar 25 kilogram per kapita per tahun. Kami menargetkan hingga akhir 2015 ada peningkatan konsumsi hingga 40 kilogram per kapita per tahun," kata Kepala  DKP Provinsi Lampung, Setiato, di Bandarlampung, Kamis.

DKP Provinsi Lampung, lanjutnya, kembali melakukan kampanye gerakan makan ikan terpusat di Gedung Olahraga Saburai Bandarlampung. Acara yang dilaksanakan selama dua hari, yakni 27--28 Agustus 2015 tersebut berisikan berbagai kegiatan dengan pengolahan ikan sebagai fokus utama.

Menurutnya, beberapa acara yang digelar dalam kampanye tersebut diantaranya lomba inovasi makanan ikan, kampanye makan ikan bagi anak sekolah dasar, dan bazar makanan ikan olahan laut.

Ia mneyebutkan, kampanye makan ikan yang dilakukan DKP Provinsi Lampung tahun ini merupakan kampanye kedua. Rendahnya konsumsi makan ikan di Lampung menjadi alasan seringnya program ini digulirkan.

Berdasarkan data menyebutkan tingkat konsumsi makan ikan di Lampung berkisar sebesar 25 kilogram per kapita pertahun. DKP menargetkan angka konsumsi makan ikan di daerah ini dapat meningkat hingga 40 kilogram per kapita per tahun pada 2015.

Berbagai makanan olahan ikan secara inovatif dipamerkan di acara tersebut, tidak hanya ikan olahan sebagai lauk. Dalam acara tersebut juga ditampilkan inovasi kue ikan, dan es dari bahan ikan laut.

"Sebanyak 40 peserta dari berbagai latar belakang mengikuti perlombaan inovasi makanan ikan olahan tersebut," kata Setiato.

Upaya lain yang dilakukan DKP Provinsi Lampung untuk menaikan tingkat konsumsi makan ikan adalah dengan membentuk forum peningkatan makan dan konsumsi ikan atau forikan. Forum ini telah berkampanye langsung ke sejumlah sekolah dasar di seluruh Lampung, kampanye yang diselenggarakan bersama Dinas Kesehatan di masing-masing daerah tersebut bertujuan untuk mengenalkan dan mengajak makan ikan kepada siswa sekolah dasar.
 

Pewarta : Agusta Hidayatullah
Editor : Samino Nugroho
Copyright © ANTARA 2024