Sukadana (ANTARA LAMPUNG) - Dinas Peternakan (Disnak) Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung meningkatkan disinfeksi atau penyemperotan disinfektan terhadap kandang-kandang unggas penduduk untuk mengantisipasi serangan flu burung di daerah itu.

"Cara ini yang paling efektif untuk menekan penyebaran virus flu burung (Avian Influenza) pada transisi musim kemarau menuju penghujan ini," kata Kepala Bidang Kesehatan Hewan Dinas Peternakan Lampung Timur, Dewantom di Sukadana, Rabu.

Ia menjelaskan, desinfeksi dilakukan di seluaruh daerah, namun diutamakan sentra populasi ternak unggas, terutama daerah padat penduduk untuk mencegah penularan terhadap manusia bersamaan dengan curah hujan saat ini.    

Ia menerangkan pula, telah membagikan desinfektan kepada petugas di kecamatan untuk menyemprot secara rutin ke kandang-kandang unggas milik warga, baik ternak skala kecil maupun skala besar seperti perusahaan peternakan.

Disnak juga mengintensifkan pengawasan terhadap peredaran ternak unggas penduduk untuk mengantisipasi serangan virus flu burung di daerah tersebut.

"Pada saat transisi musim ini potensi serangan virus flu burung sangat tinggi terhadap unggas warga sehingga perlu pengawasan ketat," katanya. (ANTARA).

Pewarta :
Editor : M. Tohamaksun
Copyright © ANTARA 2024