Desa Wisata Payungi bisa menjadi contoh Desa Kreatif Modern

397 Views

Pasar Kampung Kreatif Payungi yang berada di Jl. Kedondong, Yosomulyo, Kecamatan Metro Pusat, Kota Metro, Lampung, bisa menjadi contoh sebagai Desa Kreatif Modern.

Berdiri sejak 28 Oktober 2018, desa wisata ini dikelola oleh masyarakat desa dengan modal awal berupa pinjaman uang kas mushsla setempat, dengan pendapatan saat itu mencapai Rp16 juta.

Saat ini dengan pengunjung setiap minggunya mencapai 2.000 orang dari luar kota dan berbagai daerah, pendapatan Pasar Payungi bisa mencapai Rp80 juta sampai dengan Rp100 juta, yang seluruhnya bermanfaat bagi masyarakat setempat. (Rizky Gunawan/Asih Aditiya Wulandari)