Polsek Simpang Pematang bagikan masker gratis

1.180 Views

Kapolsek Simpang Pematang Kompol Dani Yanto Dani bersama pihak kecamatan setempat membagikan masker secara gratis kepada masyarakat, menyusul kebijakan pemerintah yang meminta warga menggunakan masker saat keluar rumah, guna mencegah penyebaran COVID-19.

Kapolsek Simpang Pematang di Mesuji, Selasa, mengaku khawatir karena masih banyak masyarakat di daerah ini tidak menggunakan masker saat menjalankan kegiatan di luar rumah.

Kondisi itu, kata dia, membuat mereka rentan terpapar Coronavirus Disease 2019 (COVID-19)

Atas kondisi itu, dirinya meminta jajarannya membagikan masker secara gratis kepada warga, antara lain agar mereka bisa melindungi dirii dari ancaman virus corona.

"Kami turun langsung membagikan masker di setiap kecamatan, jumlahnya memang tidak terlalu banyak. Nanti kita akan tambah lagi dan dibagikan kepada masyarakat lainnya," ujar Yanto Dani. 

Ia berharap kegiatan itu menumbuhkan kesadaran masyarakat terkait dengan pentingnya menggunakan masker di tengah pandemi COVID-19.


Terkait dengan penggunaan masker, Jajaran Polsek Simpang Pematang dan Kecamatan Simpang Pematang mewajibkan penggunaan masker bagi masyarakat setempat. 

"Selama tanggap COVID-19, masyarakat tanpa kecuali wajib menggunakan masker," kata dia pula.