Wisata dan taman satwa Lembah hijau cocok untuk mengisi liburan sekolah

id lampung, wisata, taman satwa, lembah hijau, wisata lembah hijau lampung , taman satwa lampung

Wisata dan taman satwa Lembah hijau cocok untuk mengisi liburan sekolah

Wisata dan taman satwa Lembah hijau cocok untuk mengisi liburan sekolah   (ANTARA/Emir Fajar Saputra/Antara Lampung)

Bandarlampung (ANTARA) - Para pengunjung memadati taman wisata dan taman satwa lembah hijau untuk mengisi libur lebaran Idul Adha 1445/2024 dan libur anak sekolah kenaikan kelas, sekaligus untuk berwisata edukasi di kawasan tersebut.

"Kita ke sini sambil berlibur bersama keluarga selain dekat juga, disini bisa membuat edukasi anak-anak, karena anak-anak bisa mengenal jenis hewan dan bentuknya. Selain itu juga bisa melihat pentas seni hewan,” kata Rina, pewisata dari Bandarlampung, Selasa (18/6).

Menurut dia, dengan berwisata di taman wisata dan taman satwa Lembah hijau ini, anak-anak bisa bermain sambil mengenal jenis-jenis hewan yang ada, seperti berbagai jenis burung, rusa, kambing, orang utan, harimau, berang-berang dan lainnya.

Selain itu, anak-anak juga bisa menyempatkan berfoto bersama gajah, burung kakaktua dan lainnya. Bahkan wisata juga bisa menunggangi gajah, untuk merasakan sensasi naik gajah.

“Saya bersama anak-anak dan didampingi suami untuk memberikan edukasi kepada anak-anak-anak tentang hewan yang dilindungi, satwa langka yang ada di dunia, serta jumlah populasi serta sebarannya ada dimana saja,” katanya.

Ia menuturkan, taman wisata dan taman satwa lembah hijau merupakan salah satu wisata edukasi yang populer di Lampung.

Pengunjung sedang menikmati wisata dan taman satwa lembah hijau (ANTARA/Emir Fajar Saputra/Antara Lampung)


Tempat wisata ini memiliki wahana lengkap, mulai dari waterboom, taman bermain anak, hingga taman satwa.

Kawasan ini juga sangat ramah untuk anak-anak dan terjangkau untuk kantong, karena ada paketan disini, ada paket bersama berenang di waterboom, taman satwa, dan biaya masuk.

Dengan harga paling mahal Rp55.000 per orang, pengunjung sudah bisa menikmati seluruh wahana mulai dari waterboom hingga taman satwa di Lembah Hijau Lampung.

Harga paket tersebut yakni tiket masuk plus wahana waterboom, tiket masuk plus taman satwa, hingga tiket masuk plus waterboom dan taman satwa.

Berikut daftar harga paket wisata Lembah Hijau Lampung, yaitu harga tiket masuk taman wisata + waterboom: Rp25.000 per orang, harga tiket masuk taman wisata + taman satwa: Rp50.000 per orang dan harga tiket masuk taman wisata + waterboom + taman satwa: Rp55.000 per orang.