Jakarta (ANTARA) -
Nantinya jalan tol tersebut dapat memangkas waktu tempuh dari Bangkinang ke XIII Koto Kampar dari semula 45 - 60 menit menjadi 18 - 20 menit dengan kecepatan 80 km/jam.
Adapun jalan tol Bangkinang-Koto Kampar akan memiliki fasilitas struktur seperti 1 interchange, 1 overpass, 8 mainbridge, dan 2 gerbang tol.
Selain itu, jalan tol itu memiliki daya tarik bagi penggunanya dengan dilengkapi jembatan layang yang dibangun di atas lembah dan menyuguhkan pemandangan alam indah.
Dalam pembangunannya, tol Bangkinang-Koto Kampar melalui kontur eksisting yang ekstrem yaitu lembah dengan kedalaman hingga 30 meter dan panjang mencapai 500 meter sehingga diperlukan bangunan jembatan.
Dengan tinggi jembatan berkisar 20 – 30 meter dan panjang bentang 60 meter, ruas tol itu nantinya dilengkapi 3 jembatan yang dilakukan dengan metode unibridge.
Jembatan yang dinamakan Jembatan Gadang 1 dan Jembatan Gadang 2 itu, berlokasi di Desa Pulo Gadang, Kecamatan XIII Koto Kampar, sementara Jembatan Alai 1 berlokasi di Desa Tanjung Alai, Kecamatan XIII Koto Kampar.