Bandarlampung (ANTARA) - Polres Lampung Selatan masih mendalami kecelakaan yang terjadi di Jalan Lintas Sumatera Way Lubuk Kamal, Kelurahan Way Lubuk, Kecamatan Kalianda Lampung Selatan yang mengakibatkan dua orang tewas di lokasi kejadian.
"Sementara pernyataan tentang sopir hilang kendali, kita masih dalami apakah ia mengantuk atau dalam pengaruh alkohol. Saat ini masih proses penyelidikan," kata Kepala Satuan Lalulintas (Kasatlantas) Polres Lampung Selatan, AKP Jonniver Yolanda di Lampung Selatan, Senin.
Dia melanjutkan hingga saat ini, pengemudi mobil Toyota Avanza dengan nomor polisi BE 1042 DH tersebut sudah ditahan di kantor polisi.
"Kita amankan di unit laka," kata dia.
Kecelakaan tersebut melibatkan sebuah mobil Toyota Avanza BE 1042 DH dengan tiga motor di Jalan Lintas Sumatera Way Lubuk Kamal, Kelurahan Way Lubuk, Kecamatan Kalianda Lampung Selatan pada Sabtu tanggal 25 Februari 2023 pukul 15.00 WIB.
Korban tewas yakni ayah dan putrinya, yakni R (53) dan MR (17). Keduanya warga Desa Gunung Terang, Kecamatan Kalianda Sementara tiga korban luka berat lainnya yakni satu warga Kota Kalianda, dan dua warga Bakauheni.
Korban berinisial MR merupakan siswi di sekolah MAN 1 Kalianda Lampung Selatan. Saat kecelakaan terjadi, korban dibonceng ayahnya bernama Rahmad sepulang sekolah.
Berita Terkait
KPU Bandarlampung: Pengemasan logistik Pilkada tersisa 4 kecamatan
Kamis, 21 November 2024 18:35 Wib
Kemenperin jalin kerja sama dengan produsen keramik sediakan dapur bersih IKM
Kamis, 21 November 2024 18:20 Wib
DPR: Penguatan standarisasi produk dorong IKM perluas pasar
Kamis, 21 November 2024 17:39 Wib
DPR: IKM Lampung harus tangkap potensi pasar wisatawan
Kamis, 21 November 2024 17:01 Wib
Elly Wahyuni reses serap aspirasi di kabupaten pesawaran dan pringsewu
Kamis, 21 November 2024 11:03 Wib
Universitas Lampung buka program Magister S2 lalui RPL Tipe A
Kamis, 21 November 2024 10:40 Wib
Rahmat Mirzani Djausal dukung swasembada pupuk bagi para petani Lampung
Kamis, 21 November 2024 10:17 Wib
Polres Lamsel ungkap kasus penyelundupan ganja di Pelabuhan Bakauheni
Kamis, 21 November 2024 10:06 Wib