Jakarta (ANTARA) - Pelatih Liverpool Arne Slot memperkirakan penjaga gawang utamanya Alisson Becker akan kembali merumput pada akhir Desember.

Kiper asal Brasil itu telah absen sejak awal Oktober karena masalah otot ketika Liverpool menghadapi Crystal Palace dalam pertandingan Liga Inggris yang membuatnya diganti pada menit ke-79 dan sejak itu belum bermain lagi.

“Mungkin butuh beberapa hari tambahan, tetapi ia semakin membaik dan seperti yang selalu saya katakan, fase akhir rehabilitasi selalu menjadi periode di mana Anda merasa seperti, 'OK, apakah ia benar-benar pulih atau apakah ia perlu beberapa hari tambahan?'," kata Slot pada jumpa pers pralaga melawan Newcastle United, dikutip dari laman resmi klub, Selasa.

"Ia akan kembali menjadi penjaga gawang sebelum akhir Desember jika keadaan terus berlanjut seperti ini," tambah dia.

Dengan situasi seperti ini, maka kiper Liverpool pada pertandingan melawan Newcastle di St James Park pada Kamis (5/12) pukul 02.30 WIB kemungkinan besar akan menjadi milik Caoimhin Kelleher.

Kelleher menjadi kiper utama The Reds dengan lima clean sheets dari 10 pertandingan yang sudah ia mainkan sejak absennya Alisson.

Pada dua pertandingan terakhir, Kelleher tampil brilian saat mengantarkan Liverpool menang 2-0 atas Real Madrid dan Manchester City. Kiper Irlandia itu membuat dua penyelamatan krusial saat menahan tendangan penalti Kylian Mbappe dan peluang emas dari Kevin De Bruyne.

“Kami hanya menunggu saat Alisson benar-benar fit karena Caoimh bermain terlalu baik untuk menempatkan Alisson sebagai penjaga gawang jika ia hanya dalam kondisi 50 persen dan itu tidak akan baik untuk Alisson dan juga tim," tutup Slot.

Hingga pekan ke-13 Liga Inggris, Liverpool menjadi pemuncak klasemen sementara dengan 34 poin, unggul sembilan poin atas Arsenal dan Chelsea di posisi kedua dan ketiga.


Pewarta : Zaro Ezza Syachniar
Editor : Edy Supriyadi
Copyright © ANTARA 2025