Bandarlampung (ANTARA) - Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mesuji, Lampung kembali menayangkan siaran Podcast Mesuji Radio di kantor dinas setempat, dengan mengundang Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Mesuji Najmul Fikri, sebagai Tamu Podcast, Selasa (30/5/23).  

Podcast tersebut membahas sinergisitas pemerintah daerah, guna percepatan pembangunan serta mewujudkan iklim investasi yang kondusif.

Dalam paparannya, Najmul menjelaskan, beberapa langkah yang dilakukan untuk menggandeng dunia usaha dan perusahaan, untuk membangun infrastruktur jalan yang ada di Kabupaten Mesuji.

Salah satu gagasan yaitu CSR, karena kegalauan bersama untuk membangun Kabupaten Mesuji dan karena keterbatasan anggaran yang ada.. Peluang dari luar untuk ikut serta dalam membangun infrastruktur yang ada di sekitar tiga belas perusahaan, untuk berkomitmen membangun Kabupaten Mesuji untuk bergerak bersama maju semua.

“Karena keinginan yang besar untuk membangun Kabupaten Mesuji, dan komitmen bersama dari dunia usaha dan perusahaan. Akhirnya tercapai kesepakatan bersama untuk membangun Kabupaten Mesuji dengan kegiatan, yang memberikan peran terhadap masyarakat dan perusahaan juga merasakan manfaatnya,” kata Najmul Fikri.

Ia menjelaskan, bukan hanya infrastruktur sebenarnya CSR itu, tetapi juga mencakup pendidikan kesehatan dan lainnya. Namun untuk di Kabupaten Mesuji kita fokuskan ke infrastruktur pembangunan jalan yang ada.  

“Dunia usaha dan perusahaan juga membutuhkan jalan yang baik, karena dengan jalan yang bagus bisa menekan cost pengeluaran dari perusahaan, karena dapat mengeluarkan hasil dari perusahaan ke luar kabupaten dengan cepat dan mengirimkan hasil perusahaan yang banyak,” tegasnya.

 


Pewarta : Emir Fajar Saputra
Editor : Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2024