Lampung Timur (ANTARA) - Polres Lampung Timur menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada pondok pesantren, anak yatim piatu, dan masyarakat yang terdampak COVID-19 di wilayah Kabupaten Lampung Timur, Selasa.
Bantuan sembako disalurkan melalui organisasi kemahasiswaan HMI Cabang Persiapan Lampung Timur, PMII Cabang Lampung Timur, dan IMM Cabang Lampung Timur.
Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution, Dandim 0429 Lampung Timur Letkol Muhammad Darwis, Pengurus Pokdarkamtibmas Lampung Timur di depan Mapolres Lampung Timur menyerahkan secara simbolis paket sembako kepada ketua umum masing-masing organisasi kemahasiswaan ekstra kampus tersebut.
Selanjutnya, AKBP Zaky Alkazar Nasution dan Letkol Muhammad Darwis melepas mobil yang membawa ratusan paket sembako untuk didistribusikan oleh jajaran Polri bersama mahasiswa kepada penerima bansos.
Acara ini berlangsung singkat dan jumlah yang hadir terbatas serta menerapkan protokol kesehatan ketat.
Koordinator Penanggungjawab Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Persiapan Lampung Timur Muklasin menyatakan berterima kasih kepada Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution serta jajaran yang menggandeng HMI, PMII, IMM dalam kegiatan bakti sosial penyaluran bansos paket sembako penanganan dampak COVID-19.
Tidak lupa terima kasih disampaikannya kepada Dandim 0429 Lampung Timur Letkol Muhammad Darwis.
Menurut Muklasin, bantuan tersebut tentunya sangat bermanfaat bagi yang menerima di tengah pandemi COVID-19.
Dia menyatakan, kegiatan bersama itu pula menjadi penyemangat mahasiswa untuk membantu Pemerintah dan masyarakat mengatasi COVID-19.
"Kegiatan bersama ini menjadi pelecut buat kami aktivis mahasiswa HMI untuk semangat berkiprah, mendedikasikan dan membantu masyarakat yang sedang kesulitan menghadapi COVID-19," ujarnya.
Dia mengajak pula masyarakat terus disiplin menerapkan protokol kesehatan dan mengikuti vaksinasi COVID-19 yang diprogramkan oleh Pemerintah, sehingga COVID-19 di daerah ini bisa teratasi.
Baca juga: Kader HMI Lampung Timur bantu sembako kepada nenek Herawati
Baca juga: Anggota DPRD Lampung salurkan sembako untuk korban banjir rob
Bantuan sembako disalurkan melalui organisasi kemahasiswaan HMI Cabang Persiapan Lampung Timur, PMII Cabang Lampung Timur, dan IMM Cabang Lampung Timur.
Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution, Dandim 0429 Lampung Timur Letkol Muhammad Darwis, Pengurus Pokdarkamtibmas Lampung Timur di depan Mapolres Lampung Timur menyerahkan secara simbolis paket sembako kepada ketua umum masing-masing organisasi kemahasiswaan ekstra kampus tersebut.
Selanjutnya, AKBP Zaky Alkazar Nasution dan Letkol Muhammad Darwis melepas mobil yang membawa ratusan paket sembako untuk didistribusikan oleh jajaran Polri bersama mahasiswa kepada penerima bansos.
Acara ini berlangsung singkat dan jumlah yang hadir terbatas serta menerapkan protokol kesehatan ketat.
Koordinator Penanggungjawab Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Persiapan Lampung Timur Muklasin menyatakan berterima kasih kepada Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution serta jajaran yang menggandeng HMI, PMII, IMM dalam kegiatan bakti sosial penyaluran bansos paket sembako penanganan dampak COVID-19.
Tidak lupa terima kasih disampaikannya kepada Dandim 0429 Lampung Timur Letkol Muhammad Darwis.
Menurut Muklasin, bantuan tersebut tentunya sangat bermanfaat bagi yang menerima di tengah pandemi COVID-19.
Dia menyatakan, kegiatan bersama itu pula menjadi penyemangat mahasiswa untuk membantu Pemerintah dan masyarakat mengatasi COVID-19.
"Kegiatan bersama ini menjadi pelecut buat kami aktivis mahasiswa HMI untuk semangat berkiprah, mendedikasikan dan membantu masyarakat yang sedang kesulitan menghadapi COVID-19," ujarnya.
Dia mengajak pula masyarakat terus disiplin menerapkan protokol kesehatan dan mengikuti vaksinasi COVID-19 yang diprogramkan oleh Pemerintah, sehingga COVID-19 di daerah ini bisa teratasi.
Baca juga: Kader HMI Lampung Timur bantu sembako kepada nenek Herawati
Baca juga: Anggota DPRD Lampung salurkan sembako untuk korban banjir rob