Bandarlampung (ANTARA) - Wakil Presiden KH.Ma'ruf Amin melalukan tinjauan ke Bendungan Way Sekampung Kabupaten Pringsewu pada Senin (22/3) usai melakukan pemantauan perkembangan COVID-19 di Provinsi Lampung dengan meninjau kegiatan vaksinasi di lingkungan Pemprov Lampung.

Dalam kunjungan kerjanya di Kabupaten Pringsewu Wakil Presiden didampingi pejabat dari Kementerian PUPR dan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi yang kemudian disambut dan diterima oleh Bupati Pringsewu Sujadi, Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Mesuji Sekampung serta dari PT PP dan PT Waskita Karya selaku pelaksana proyek pembangunan di Bendungan Way Sekampung yang ada di Kabupaten Pringsewu.

“Kendatipun Pringsewu tidak dapat merasakan manfaat secara langsung dari air irigasi di bendungan Way Sekampung untuk keperluan pertanian, namun Pringsewu mendapatkan manfaat dari air baku, dimana Pringsewu juga sangat membutuhkan manfaat dari air baku tersebut. Selain itu ke depannya dapat dimanfaatkan untuk destinasi wisata,” jelas Bupati.

Baca juga: Bupati Pringsewu raih penghargaan penanganan COVID-19

Baca juga: Pemkab Pringsewu bahas CSR untuk program stunting

Sujadi menjelaskan, untuk kepentingan irigasi pertanian nantinya akan dibuat bendungan-bendungan kecil untuk mengaliri areal persawahan di Kabupaten Pringsewu setelah melalui kajian-kajian yang terstruktur dan komprehensif.


Pewarta : Emir Fajar Saputra
Editor : Edy Supriyadi
Copyright © ANTARA 2024