Metro (ANTARA) - Kasus COVID-19 di Kota Metro terus bertambah, menyusul seorang laki-laki berusia 51 tahun asal Kecamatan Metro Barat terpapar COVID-19, usai pulang dari Kalimantan Barat
"Iya bertambah lagi. Laki-laki asal Metro Barat. Usianya diperkirakan sekitar 51 tahun," kata Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Kota Metro, Misnan, melalui rilis video, Rabu.
Misnan menjelaskan, pasien nomor 15 ini mempunyai riwayat perjalanan dari Kalimantan pada minggu lalu. Setelah pulang ke Kota Metro melakukan tes cepat (rapid test) dan hasilnya reaktif.
"Karena reaktif itu kemudian dilakukan swab tes. Dan hasilnya yang bersangkutan dinyatakan positif COVID," jelasnya.
Tim kesehatan, lanjut dia, sudah melakukan tracing kepada orang yang pernah kontak erat dengan pasien nomor 15.
"Yang pernah kontak dengan pasien berjumlah tiga orang. Sudah kita lakukan rapid tes, hasilnya non reaktif," paparnya.
Ia menambahkan, saat ini pasien tersebut tengah menjalani isolasi di Rumah Sakit Mardi Waluyo Kota Metro.
"Iya bertambah lagi. Laki-laki asal Metro Barat. Usianya diperkirakan sekitar 51 tahun," kata Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Kota Metro, Misnan, melalui rilis video, Rabu.
Misnan menjelaskan, pasien nomor 15 ini mempunyai riwayat perjalanan dari Kalimantan pada minggu lalu. Setelah pulang ke Kota Metro melakukan tes cepat (rapid test) dan hasilnya reaktif.
"Karena reaktif itu kemudian dilakukan swab tes. Dan hasilnya yang bersangkutan dinyatakan positif COVID," jelasnya.
Tim kesehatan, lanjut dia, sudah melakukan tracing kepada orang yang pernah kontak erat dengan pasien nomor 15.
"Yang pernah kontak dengan pasien berjumlah tiga orang. Sudah kita lakukan rapid tes, hasilnya non reaktif," paparnya.
Ia menambahkan, saat ini pasien tersebut tengah menjalani isolasi di Rumah Sakit Mardi Waluyo Kota Metro.