Aceh Besar (ANTARA) - Dinas Pariwisata Kota Banda Aceh menyatakan Ibu Kota Provinsi Aceh tersebut siap menjadi tujuan wisata dunia pasca berakhirnya wabah COVID-19.

“Pandemi yang saat ini melanda dunia bahkan Indonesia dan terutama di Banda Aceh memaksa kita untuk menutup sementara tempat-tempat kunjungan wisata dalam upaya mencegah penyebaran wabah tersebut,” kata Kepala Dinas Pariwisata Banda Aceh, Iskandar di Banda Aceh, Jumat.

Ia menjelaskan pariwisata merupakan salah satu sektor ekonomi penting yang memberikan dampak positif pada semua sektor termasuk memberikan andil bagian besar untuk pendapatan negara dan daerah.

Menurut dia Banda Aceh merupakan daerah yang kaya akan alam dan religinya yang saat ini menjadi sorotan wisatawan nasional dan international.

“Keindahan alam dan seni budaya merupakan komponen penting dalam pariwisata, sehingga Banda Aceh memiliki potensi wisata dan seni budaya yang sangat eksotis dan layak untuk dikunjungi,” katanya.

Ia mengatakan dengan keadaan saat ini, semua kita dapat mengambil segi positif yang nantinya bisa berbenah dan memperbaiki apa-apa saja kekurangan saat ini, baik pada fasilitas, kebersihan tempat-tempat wisata serta sarana dan prasarana lainnya dan meningkatkan pengetahuan SDM dalam melayani wisatawan.

“Kita berharap, setelah pandemi ini berakhir, Pariwisata Banda Aceh bisa kembali bangkit dan memberikan nuansa baru yang lebih baik lagi guna menjadikan Banda Aceh sebagai salah satu pilihan tujuan wisata dunia,” kata Iskandar.
 

Pewarta : M Ifdhal
Editor : Samino Nugroho
Copyright © ANTARA 2024