Trenggalek, Jatim (ANTARA) - Patung kesenian "Turonggo Yakso" akan dibangun di tengah kawasan wisata Pantai Prigi, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur sebagai ikon "kota maritim" itu dan upaya memonumenkan seni budaya daerah setempat.

"Patung (Turonggo Yakso, red.) akan dibangun bersama pembangunan fasum (fasilitas umum) lain dalam proyek penataan kawasan wisata Prigi ini," kata PPK Penataan Bangunan dan Lingkungan Satker Pelaksanaan Prasarana Pemukiman Wilayah II Provinsi Jawa Timur Ani Firgiani ketika dikonfirmasi usai peletakan batu pertama pembangunan patung itu di Prigi, Trenggalek, Jumat.

Dia menjelaskan patung "Turonggo Yakso akan berdiri kokoh di tengah-tengah taman di pantai kebanggaan masyarakat Trenggalek tersebut.

Namun, katanya, rupanya konsep patung Turonggo Yakso tidak pernah disinggung dalam pembahasan perencanaan penataan kawasan wisata Pantai Prigi.

Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin bahkan mengaku terkejut dengan munculnya klausul pembangunan patung seni jaranan "Turonggo Yakso" yang rencananya dibuat dengan bahan baku berupa perunggu tersebut.

"Saya ingat tidak ada pembahasan mengenai patung ini, dan bila sekarang dalam pelaksanaannya tiba-tiba muncul kami sangat berterima kasih," ujarnya. Bupati Trenggalek M Nur Arifin memberi sambutan dalam pembukaan acara peletakan batu pertama pembangunan kawasan wisata Pantai Prigi di Prigi, Trenggalek, Jumat (30/8/2019) (IST)

Bupati muda yang akrab disapa Mas Ipin itu, berharap, patung itu bisa mempercantik kawasan Pantai Prigi serta mengembalikan masa kejayaan Prigi.

Ia mengharapkan pemerintah pusat kembali menggelontorkan anggaran untuk menuntaskan penataan kawasan Pantai Prigi.

"Supaya pantai ini kelak semakin cantik dan nyaman bagi pengunjung. Pasalnya fasilitas umumnya semakin lengkap seperti adanya toilet umum untuk penyandang disabilitas," katanya.

Pemerintah pusat tahun ini telah mengucurkan anggaran Rp12,766 miliar untuk pengembangan kawasan wisata Pantai Prigi Kabupaten Trenggalek.

Penataan kawasan itu ditandai dengan peletakan batu pertama pembangunan kawasan wisata Prigi oleh Bupati Trenggalek Mochammad Nur Arifin bersama PPK Penataan Bangunan dan Lingkungan Satker Pelaksanaan Prasarana Pemukiman Wilayah II Provinsi Jawa Timur Ani Firgiani.
 

Pewarta : Destyan H. Sujarwoko
Editor : Samino Nugroho
Copyright © ANTARA 2024