Beirut (Antara/AFP) - Para pejuang garis keras menembak jatuh satu  pesawat tempur Suriah yang sedang melakukan serangan pada kelompok kubu Negara Islam (IS) di Raqa, Selasa, kata Observatorium Suriah untuk kelompok pemantau Hak Asasi Manusia.
        
"Para pejuang IS  menembaki satu pesawat militer yang jatuh," kata kelompok  berbasis di Inggris itu.
        
"Ini adalah pesawat pertama ditembak jatuh sejak rezim meluncurkan serangan udara melawan pejuang garis keras  pada Juli, setelah deklarasi kekhalifahan mereka pada akhir Juni," kata kelompok, yang bergantung pada jaringan luas dokter dan pegiat  untuk laporannya.
        
Direktur Observatorium Rami Abdel Rahman mengatakan kepada AFP bahwa pesawat itu melakukan serangan di  kubu IS, Raqa, ketika ditembak.
        
Pesawat tersebut menabrak satu rumah di kota Efrat Valley, satu-satunya provinsi ibu kota yang seluruhnya berada di luar kendali pemerintah Suriah, yang mengakibatkan kematian dan luka-luka di darat, katanya menambahkan.
        
Satu foto diposting di akun Twitter jihad konon menunjukkan reruntuhan pesawat itu terbakar habis.


Penerjemah : A Krisna

Pewarta :
Editor : Hisar Sitanggang
Copyright © ANTARA 2024