Bandarlampung (ANTARA LAMPUNG) - Ketua Umum Partai Amanat Nasional Hatta Rajasa menghadiri kampanye terbuka di Lapangan Merah Enggal Kota Bandarlampung, Rabu (26/3).
"Gagasan-gagasan dan visi PAN adalah bagaimana kita secepatnya melanjutkan apa yang telah kita lakukan selama ini," kata Hatta Rajasa yang juga Menko Perekonomian dalam orasi pada kampanye itu, didamping Ketua DPP PAN Zulkifli Hasan yang juga Menteri Kehutanan di hadapan ribuan simpatisan partai ini.
Selain itu, ujar Hatta, PAN mendorong untuk memperluas program yang selama ini sudah berjalan, perbaikan dan perubahan apa-apa yang masih diperlukan oleh masyarakat.
Gagasan tersebut, kata dia, disebut sebagai reformasi tahap kedua yang dikemas dalam politik kesejahteraan masyarakat.
"Ada lima plus tiga agenda reformasi, namun intinya terkait bagaimana pembangunan Pulau Sumatera, Kota Bandarlampung, Jembatan Selat Sunda dan kawasan industri khusus," kata Hatta.
Ia menargetkan PAN dapat memperoleh suara terbanyak di Provinsi Lampung, dan pada setiap daerah pemilihan dapat menempatkan satu calon anggota legislatif yang duduk di kursi legislatif.
"Perolehan suara PAN menargetkan mengejar nomor satu di Lampung," kata dia lagi.
Dia menyatakan pula, perolehan suara PAN juga ditargetkan meningkat dan sukses untuk semua calon termasuk pasangan calon gubernur-cawagub Lampung Herman HN dan Zainudin Hasan dari partai itu dapat menang dalam pilgub, untuk mendukung percepatan pembangunan di Lampung.
Ia menambahkan, PAN juga tidak meminta mahar atau uang perahu kepada setiap cagub-cawagub yang diusung oleh partai itu.
Kampanye terbuka PAN berlangsung pada pukul 14.00 WIB yang dihadiri Hatta Rajasa yang juga menjadi calon presiden dari PAN, Ketua DPP PAN Zulkifli Hasan, pasangan cagub-cawagub Lampung Herman HN -Zainudin Hasan, para kader, serta dihadiri oleh ribuan simpatisan partai tersebut.
"Gagasan-gagasan dan visi PAN adalah bagaimana kita secepatnya melanjutkan apa yang telah kita lakukan selama ini," kata Hatta Rajasa yang juga Menko Perekonomian dalam orasi pada kampanye itu, didamping Ketua DPP PAN Zulkifli Hasan yang juga Menteri Kehutanan di hadapan ribuan simpatisan partai ini.
Selain itu, ujar Hatta, PAN mendorong untuk memperluas program yang selama ini sudah berjalan, perbaikan dan perubahan apa-apa yang masih diperlukan oleh masyarakat.
Gagasan tersebut, kata dia, disebut sebagai reformasi tahap kedua yang dikemas dalam politik kesejahteraan masyarakat.
"Ada lima plus tiga agenda reformasi, namun intinya terkait bagaimana pembangunan Pulau Sumatera, Kota Bandarlampung, Jembatan Selat Sunda dan kawasan industri khusus," kata Hatta.
Ia menargetkan PAN dapat memperoleh suara terbanyak di Provinsi Lampung, dan pada setiap daerah pemilihan dapat menempatkan satu calon anggota legislatif yang duduk di kursi legislatif.
"Perolehan suara PAN menargetkan mengejar nomor satu di Lampung," kata dia lagi.
Dia menyatakan pula, perolehan suara PAN juga ditargetkan meningkat dan sukses untuk semua calon termasuk pasangan calon gubernur-cawagub Lampung Herman HN dan Zainudin Hasan dari partai itu dapat menang dalam pilgub, untuk mendukung percepatan pembangunan di Lampung.
Ia menambahkan, PAN juga tidak meminta mahar atau uang perahu kepada setiap cagub-cawagub yang diusung oleh partai itu.
Kampanye terbuka PAN berlangsung pada pukul 14.00 WIB yang dihadiri Hatta Rajasa yang juga menjadi calon presiden dari PAN, Ketua DPP PAN Zulkifli Hasan, pasangan cagub-cawagub Lampung Herman HN -Zainudin Hasan, para kader, serta dihadiri oleh ribuan simpatisan partai tersebut.