Bandarlampung (ANTARA) - General Manager (GM) Pelindo Regional II Panjang Imam Rahmiyadi mengatakan Kapal Motor (KM) Panorama akan melayani penyeberangan pemudik dari Pelabuhan Ciwandan ke Pelabuhan Panjang dengan kapasitas angkut hingga 600 sepeda motor setiap hari pada periode angkutan mudik Lebaran 2024.
 
"Berdasarkan informasi dari Kementerian Perhubungan, Pelabuhan Panjang akan melayani bersandarnya KM Panorama untuk mengangkut khusus pemudik motor dari Pelabuhan Ciwandan di periode puncak arus mudik Lebaran 2024. Saat ini animo pemudik sepeda motor mulai terdeteksi ramai," ujar General Manager (GM) Pelindo Regional II Panjang Imam Rahmiyadi di Bandarlampung, Sabtu.

Ia mengatakan KM Panorama dalam operasionalnya melayani pemudik sepeda motor mampu mengangkut 500-600 pemudik sepeda motor dalam sekali perjalanan.
 
"Untuk KM Panorama ini sekali angkut bisa 500-600 motor. Memang dari segi ukuran lebih kecil dibandingkan kapal Pelni, sebab hanya 124 meter tapi mampu melayani pemudik motor karena kapasitas memadai. Informasi terdekat sudah ada pemudik dari Pelabuhan Ciwandan ke Pelabuhan Panjang, dan kami siap melayani," katanya.
 
Berdasarkan rencana, lanjutnya, dalam sehari pelayanan KM Panorama satu hari satu kapal, dan untuk jadwal penyeberangan telah dibuka sejak Rabu (3/4) melalui aplikasi Ferizy.
 
"Berdasarkan rencana memang satu hari satu kali perjalanan untuk KM Panorama, akan tetapi bisa juga ada perubahan jika animo masyarakat tinggi," ucapnya. 


Seperti tahun sebelumnya, kapal yang beroperasi di Pelabuhan Panjang pada mudik Lebaran hanya mengangkut pemudik sepeda motor dari Pelabuhan Ciwandan menuju Pelabuhan Panjang.
 
"Di arus mudik ini kapal saat kembali ke Pelabuhan Ciwandan tidak akan mengangkut pemudik. Jadi setelah bongkar di Pelabuhan Panjang, langsung kembali, karena kapal dibatasi waktu operasional hanya 3 jam. Sebab kapal itu akan melakukan kegiatan pelayanan selanjutnya dan operasional di Pelabuhan Panjang ini hanya untuk mengurai penumpukan, karena dari tahun ke tahun pemerintah terus meningkatkan pelayanan," tambahnya.
 
Dengan adanya penugasan pelayanan bagi pemudik khusus sepeda motor pada pelaksanaan angkutan Lebaran 2024, pihaknya akan berupaya menyediakan fasilitas serta pelayanan penunjang bagi pemudik.
 
"Kami akan berusaha menjaga fasilitas yang ada untuk pemudik sepeda motor, kemarin memang belum ada pelayaran mungkin hari ini. Karena perkiraan puncak mudik di sini hari ini serta besok Minggu," tambahnya.
 
 

Pewarta : Ruth Intan Sozometa Kanafi
Editor : Agus Wira Sukarta
Copyright © ANTARA 2024