Bandarlampung (ANTARA) - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung Erwan Bustami meminta masyarakat setempat untuk tidak golongan putih (golput) atau tidak menggunakan hak politik pada Pemilu 2024 mendatang.
"Jangan golput bapak dan ibu, berbeda pilihan itu biasa, tetapi Pemilu 2024 harus dijadikan sebagai sarana integrasi pemersatu bangsa," kata Erwan Bustami, pada kegiatan Jalan Sehat Kirab Pemillu 2024, di Bandarlampung, Minggu.Dia pun berharap pelaksanaan kirab pemilu yang telah dilaksanakan selama satu pekan di Kota Bandarlampung sejak 28 Agustus 2023, dan dihadiri oleh ribuan orang serta stakeholder terkait, mampu mendorong masyarakat untuk menyuarakan hak pilihnya pada 14 Februari 2024 mendatang.
"Mudah-mudahan dari 790.125 orang yang terdaftar di daftar pemilih tetap (DPT) yang tersebar di 2.880 TPS di Bandarlampung, nanti masyarakat bisa beramai-ramai ke TPS untuk menyuarakan hak pilihnya," kata dia.
Sehingga, lanjut dia, tahapan pemilu yang telah dimulai sejak 14 Juni 2022 harus terus disosialisasikan serta membumikannya kepada masyarakat.
"Tahapan pemilu sudah dilaksanakan sejak 14 Juni 2022. Sudah 15 bulan bersama kita jalankan kegiatan tahapan pemilu ini. Kemudian yang tak kalah penting adalah bagaimana kita bisa menyosialisasikan dan membumikan tahapan pemilu serta menyampaikan peserta pemilu kepada masyarakat," kata dia.
Ia pun mengajak kepada seluruh masyarakat dan stakeholder menciptakan situasi yang kondusif pada pemilu mendatang, dengan meninggalkan hal-hal yang negatif.
"Kita memiliki pengalaman di 2019, yang tentunya dinamika politiknya luar biasa, semoga di 2024 hal-hal positif bisa dilaksanakan. Yang negatif terutama yang cebong dan kampret itu harus kita tinggalkan, dan ke depan tak ada lagi konflik horizontal walaupun itu berada di ruang-ruang media sosial," kata dia.
Erwan pun mengapresiasi Pemkot Bandarlampung yang telah mendukung penuh pelaksanaan Kirab Pemilu 2024 di kota ini, sehingga berjalan dengan meriah.
"Kegiatan kirab pemilu di Bandarlampung cukup meriah, tentu kami apresiasi dukungan dari pemkot dan stakeholder terkait, yang sudah banyak memfasilitasi kegiatan KPU," kata dia.
Ketua KPU Bandarlampung Dedy Triyadi mengatakan bahwa rangkaian Kirab Pemilu 2024 sudah dilaksanakan di kota ini dengan tujuan meningkatkan partisipasi masyarakat.
"Semoga target partisipasi pada Pemilu 2024 untuk kota Bandarlampung bisa tercapai, karena selama ini memang literasi dan edukasi pendidikan pemilu sudah dilakukan oleh KPU kepada masyarakat terutama bagi pemilih pemula dan milenial," kata dia.
Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana mengucapkan terimakasih kepada masyarakat kota ini yang telah antusias dalam pelaksanaan Kirab Pemilu 2024.
"Semoga Pemilu 2024 mendatang semua berjalan lancar, aman dan damai," kata dia.