Banda Aceh (ANTARA) - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh menyatakan segera membantu dan menangani gangguan gajah liar yang merusak gubuk dan tanaman warga di pedalaman Krueng Sabee Aceh Jaya.
 

Kepala Resort BKSDA Aceh Jaya, Supriadi di Calang, Sabtu mengatakan pihaknya sudah menyampaikan laporan terkait gajah ubrak abrik tanaman warga dan merusak gubuk warga kepada pimpinan di Banda Aceh.
 

“Kami juga sudah berkoordinasi dengan rekan lainnya di CRU guna membantu menghalau gajah tersebut kehabitatnya, agar tidak mengganggu lagi tanaman warga,” katanya.
 

Ia mengatakan kawan-kawan di CRU akan bergerak ke lokasi untuk melakukan penanganan dan membantu masyarakat menghalau gajah tersebut.

Kepala BKPH Krueng Teunom, Armidi mengatakan pihaknya juga sudah menerima laporan terkait konflik gajah liar tersebut di pedalaman Krueng Sabee Aceh Jaya.


 



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: BKSDA tangani gajah liar merusak kebun warga di Krueng Sabee

Pewarta : M Ifdhal
Editor : Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2024