Palembang (ANTARA) - Sakbiyah (76), warga Kelurahan Mariana, Banyuasin I, Sumsel, tak mampu membendung air matanya yang berlinang, Senin (4/4).

Tak henti-hentinya ia mengucapkan terima kasih atas bantuan sembako yang diterimanya, yang merupakan sedekah dari pegawai Kilang Pertamina Plaju Palembang.

Nenek yang tinggal sebatang kara ini disambangi pegawai Pertamina untuk diberikan bantuan yang dikhususkan untuk para lanjut usia di Kecamatan Plaju dan Banyuasin I.

“Aku dak pacak balas galonyo (tidak bisa membalas semuanya), cuma Allah yang pacak balasnyo (yang bisa membalasnya),” kata Sakbiyah.

Dengan terisak, ia mengisahkan saat ini sedang dihadapkan kesusahkan karena menderita penyakit kusta.

Ia pun terisak karena sudah tak bisa lagi melihat lawan bicara setelah menderita penyakit itu menghampiri di saat usia lanjut.

Tak hanya Sakbiyah, bantuan juga diterima Susianah (49), janda yang mendiami kawasan padat penduduk Kecamatan Plaju.

Warga Kelurahan Plaju Ulu ini sangat berterima kasih atas kedermawanan pekerja Kilang Pertamina Plaju yang diterimanya dalam bantuan sembako itu.

"Alhamdulillah, terima kasih banyak atas bantuan yang sudah diberikan, sangat berguna dan bermanfaat di bulan puasa ini," ujar Susianah.

Kebahagiaan juga menghampiri Tumini (40), yang mendapatkan bantuan kursi roda dari Program SENYUM (Sedekahnya Untuk Masyarakat) Kilang Pertamina Plaju. Tumini yang menderita kelainan genetik pun tak perlu digendong lagi untuk beraktivitas.

"Kami tidak bisa balas apa-apa selain doa," ujar Tumini, warga Jalan Tegal Binangun, Lorong Langgar RT 026 RW 009 Kelurahan Plaju Darat.

Paket bantuan itu merupakan hasil filantropi dari para pekerja Kilang Pertamina Plaju yang bersedekah lewat program SENYUM.

Dari Maret hingga awal April, lebih dari 30 orang telah menjadi penerima manfaat program SENYUM, yang terdiri dari anak disabilitas, belasan anak yatim dan janda serta lansia.

Program Corporate Social Responsibility (CSR) berbentuk amal ini rutin digelar Kilang Pertamina Plaju setiap bulan sebagai bagian dari wujud kepedulian terhadap masyarakat.

Kali ini, bantuan yang diberikan berupa bingkisan berisi beras, minyak goreng, gula, madu, kurma, susu dan alat sholat (mukena dan sajadah).

Sebelas Kepala Keluarga (KK) lansia dan janda penerima bantuan SENYUM di Bulan April 2022 ini berasal ring 1 Kilang Pertamina Plaju, sepuluh di antaranya berasal dari kecamatan Banyuasin I, dan satu orang dari Kecamatan Plaju.

Area Manager Communication, Relations & CSR Kilang Pertamina Plaju Siti Rachmi Indahsari mengatakan kepedulian telah menjadi budaya yang dimiliki para pekerja Kilang Pertamina Plaju.

“Kami berharap dengan rutin berderma akan membawa kebermanfaatan bagi masyarakat sekitar,” ujar Rachmi.

Melalui kegiatan amal ini, Rachmi juga berharap keberlangsungan bisnis perusahaan terus terjaga dengan terciptanya hubungan yang erat dengan masyarakat di sekitar perusahaan.

“Kami berharap dapat berbuat lebih banyak untuk kesejahteraan masyarakat di masa mendatang,” tutup Rachmi.

Pewarta : Agus Wira Sukarta
Editor : Hisar Sitanggang
Copyright © ANTARA 2024