Bandarlampung (ANTARA) - Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal meninjau Jembatan Melesom-Lombok, Pekon (Desa) Pagar Dalam, Kecamatan Lemong yang terputus akibat hujan lebat yang melanda beberapa waktu lalu.

“Saya akan berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Lampung terkait persoalan ini. Semoga secepatnya ada jalan keluar,” kata Agus Istiqlal, di Pesisir Barat, Selasa.

Menurutnya, untuk perbaikan jembatan yang putus ini merupakan wewenang Pemerintah Provinsi Lampung.

“Semoga ada tindakan cepat dari pemerintah provinsi, dan semoga bisa kembali menghubungkan kedua kampung itu lagi,” jelasnya.

Bupati mengharapkan kepada seluruh masyarakat dapat bersabar sampai pengerjaia jembatan ini dapat selesai dalam waktu dekat.

Baca juga: Bupati Lamteng sidak hari pertama masuk kerja

Baca juga: Bupati Peringsewu ingatkan ASN tetap patuhi peraturan kepegawaian

Baca juga: Bupati Pesisir Barat lakukan sidak di hari pertama masuk kerja


Pewarta : Emir Fajar Saputra
Editor : Edy Supriyadi
Copyright © ANTARA 2024