Lampung Timur (ANTARA) - KPU Lampung Timur menggelar pleno pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati Lampung Timur pada Pilkada Lampung Timur 2020.
Pleno pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati ini digelar di Objek Wisata Randu Mas, Kecamatan Sekampung Udik, Lampung Timur, Kamis.
Pleno dipimpin Ketua KPU Lampung Timur Wasiyat Jarwo Asmoro didampingi komisioner KPU dan dihadiri Bawaslu Lampung Timur.
Ketiga pasangan calon bupati Lampung Timur hadir dalam pengundian nomor urut itu, yakni Yusran Amirullah-Raden Benny Kisworo yang diusung Partai Nasdem dan Demokrat, Zaiful Bokhari-Sudibyo diusung PDI P, Partai Gerindra dan PKS, dan pasangan Dawam Raharjo-Azwar Hadi diusung PKB, Golkar dan PAN.
Pada pleno tersebut, pasangan Yusran Amirullah-Raden Benny Kisworo mendapat nomor urut 1. Pasangan Zaiful Bokhari-Sudibyo mendapat nomor urut 2, dan pasangan Dawam Raharjo-Azwar Hadi mendapat nomor urut 3.
Pleno pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati ini digelar di Objek Wisata Randu Mas, Kecamatan Sekampung Udik, Lampung Timur, Kamis.
Pleno dipimpin Ketua KPU Lampung Timur Wasiyat Jarwo Asmoro didampingi komisioner KPU dan dihadiri Bawaslu Lampung Timur.
Ketiga pasangan calon bupati Lampung Timur hadir dalam pengundian nomor urut itu, yakni Yusran Amirullah-Raden Benny Kisworo yang diusung Partai Nasdem dan Demokrat, Zaiful Bokhari-Sudibyo diusung PDI P, Partai Gerindra dan PKS, dan pasangan Dawam Raharjo-Azwar Hadi diusung PKB, Golkar dan PAN.
Pada pleno tersebut, pasangan Yusran Amirullah-Raden Benny Kisworo mendapat nomor urut 1. Pasangan Zaiful Bokhari-Sudibyo mendapat nomor urut 2, dan pasangan Dawam Raharjo-Azwar Hadi mendapat nomor urut 3.