Palembang (ANTARA) - Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru mengatakan, budaya keselamatan dalam transportasi sangat penting sehingga itu harus diutamakan.

Apapun profesi dan aktivitas yang dilakukan harus mengedepankan keselamatan dan keamanan, kata gubernur saat sosialisasi keselamatan pelayaran dan transportasi pendukung kepada masyarakat pekerja pelabuhan dan komunitas becak di Pelabuhan Boombaru Palembang, Rabu.

Jadi sebelum beraktivitas termasuk dalam mengemudikan kendaraan harus diperhatikan dulu perlengkapan yang dibutuhkan.

Apalagi perairan di Sumsel sangat luas hingga menuju daerah pinggiran sehingga keselamatan perlu diutamakan.

Oleh karena itu sosialisasi yang dilaksanakan sekarang ini cukup penting supaya keselamatan dalam bertransportasi menjadi hal yang diprioritaskan.

Sementara mengenai kondisi terminal Pelabuhan Boombaru yang terus mengalami penyempitan seiring dengan tingginya aktifitas di pelabuhan, gubernur mengharapkan kepada Kementerian Perhubungan agar dapat dilakukan perluasan.

Pelabuhan ini sudah agak sempit dan di tengah kota. Kemudian, masalah transportasi pendukungnya seperti truk kontainer banyak yang sudah tua, sering kali mogok di jalan.

Oleh karena itu gubernur juga minta perhatian kepada para asosiasinya guna mengingatkan permasalahan tersebut.

Sementara Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Palembang yang juga ketua pelaksana sosialisasi, Capt Mugen Sartoto mengatakan, beberapa kecelakaan terjadi di perairan Sungai Musi yang mengakibatkan kerugian harta benda dan jiwa yang tidak sedikit.

Dengan alasan itu maka sosialisasi ini diharapkan meningkatkan kewaspadaan bersama para regulator, operator dan seluruh masyarakat pengguna jasa transportasi perairan,  tambah dia.

Pewarta: Ujang Idrus
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2019