Yang paling mungkin adalah Emil Dardak, Nadim Makarim, dan Witjaksono.
Depok (ANTARA) - Ketua Umum Relawan Jokowi Mania, Immanuel Ebenezer, menilai generasi milenial cukup layak untuk menempati posisi menteri  terutama bidang ekonomi.

"Dari hasil survei lembaga Arus Survei Indonesia (ASI) ada enam generasi milenial profesional yang pantas jadi menteri. Keenam nama itu memang cukup layak untuk menempati posisi bidang perekonomian," kata Immanuel Ebenezer dalam keterangan tertulisnya, Minggu.

Menurut Immanuel, dari enam nama itu, yang paling mungkin adalah Emil Dardak, Nadim Makarim, dan Witjaksono. Mereka adalah generasi milenial profesional yang memang sudah jelas memiliki ketertarikan di dunia politik.

"Menteri itu 'kan jabatan politik. Jadi, idealnya sosok yang menempati kursi menteri adalah orang yang punya wawasan politik yang mumpuni," kata Immanuel.

Terlebih lagi, kata Immanuel, posisi menteri adalah adalah satu posisi penentu kebijakan yang langsung bersentuhan dengan kepentingan rakyat.

"Jangan sampai seorang menteri dipermainkan oleh politik pragmatis. Capek kita," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum Relawan Komite Masyarakat Pencinta Seni Budaya Pendukung Prabowo Sandi (KOMPP-PAS), Ashari menyebutkan rata-rata pengelola negara maupun politikus yang terjerat OTT berusia di atas 41 tahun,  usia yang sudah melewati usia milenial. Kecenderungan idealisnya mulai luntur berubah ke pragmatisme.

"Mayoritas tersangka OTT dan terpidana korupsi itu di atas 41 tahun. Usia yang sudah senior. Karenanya, Indonesia butuh generasi milenial. Pada usia milenial, umumnya lebih idealis. Kita butuh itu, bukan yang pragmatis," kata Ashari.

Idealisme generasi milenial (usia lebih dari 40, riset dari Arus Survei Indonesia) jauh lebih besar daripada kalangan senior yang sarat kepentingan politis dan ekonomis.

Menurut Ashari, generasi milenial ketika menduduki jabatan eksekutif, mampu melahirkan kebijakan-kebijakan yang sesuai dengan tuntutun rakyat.

Sebelumnya, Arus Survei Indonesia (ASI) merilis enam nama profesional sebagai figur paling pantas menjadi menteri. Kemunculan enam nama tersebut merupakan hasil survei yang dilakukan ASI pada tanggal 26 Februari s.d. 12 Maret 2019.

Direktur Eksekutif Arus Survei Indonesia Ali Rifan, M.Si. menyebutkan dari 6 nama generasi milenial profesional yang dianggap paling pantas menjadi menteri, yakni Emil Dardak (Wagub Jawa Timur), Nadiem Makarim (CEO Go-Jek) (78,88), Ahmad Zaky (CEO Bukalapak) (73,76), Merry Riana (73.02), Witjaksono (pendiri Dua Putra Utama Makmur (DPUM) (71,78), dan Inayah Wahid (70,58) persen.

Ali menjelaskan bahwa survei tersebut melibatkan 110 pakar yang menjadi penilai. Mereka berasal dari berbagai profesi, seperti akademisi, jurnalis, peneliti, partai politik, organisasi kemasyarakatan, pengusaha muda, mahasiswa, budayawan, dan kalangan profesional.

Pewarta: Feru Lantara
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2019