Painan, Sumbar (ANTARA News) - Jasad Buyung Bujang (56) yang hilang sejak tiga hari lalu di laut Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Kamis ditemukan terapung oleh nelayan yang tengah melakukan pencarian.

"Nelayan menemukan jasad korban di perairan laut kabupaten setempat sekitar tiga mill dari bibir pantai, tepatnya depan Pulau Beringin, Kecamatan Lengayang pukul 7.00 WIB dalam kondisi terapung, " kata Wali Nagari (Kepala Desa Adat) Kambang Utara Darmalis di Painan, Kamis.

Jasad korban langsung dijemput oleh Tim Search And Rescue (SAR) daerah setempat untuk dievakuasi ke Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Lengayang setelah mendapat laporan dari warga terkait penemuan jasad Buyung tersebut.

Berhasil dievakuasi, di puskesmas itu sekitar pukul 11.000 WIB tenaga medis langsung melakukan pemeriksaan terhadap jasad korban untuk divisum atas permintaan kepolisian setempat. Selesai divisum, pihak kepolisian menyerahkan ke keluarga korban untuk dimakamkan.

Sedangkan pemakaman korban akan dilakukan hari ini juga di pandam perkuburan keluarganya di Kampung Padang Panjang Kambang setelah mendapat persetujuan oleh keluarganya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pesisir Selatan Doni Gusrizal, menyebutkan Tim SAR berhasil mengevakuasi korban dari laut ke Puskesmas Lengayang sekitar pukul 11.00 WIB.

Korban tenggelam di laut setelah perahu yang digunakannya untuk menangkap ikan pecah diterjang gelombang besar dan membuat nelayan itu jatuh dan hilang selama tiga hari hingga jasadnya ditemukan pada Kamis.

Sebelumnya, BPBD kabupaten setempat mengerahkan Tim SAR serta dua unit perahu karet ke tempat kejadian untuk melakukan pencarian terhadap korban.

Selain Tim SAR, nelayan serta warga setempat juga telah berupaya melakukan pencarian sejak kejadian. Namun upaya tersebut baru berhasil menemukan jasad korban pada Kamis dalam kondisi terapung sekitar tiga mill dari bibir pantai.

"Jasad korban ditemukan oleh salah seorang nelayan di depan Pulau Beringin atau sekitar tiga mill dari bibir pantai. Setelah ditemukan, nelayan tersebut langsung memberitahukan ke warga lainnya melalui telpon genggam, " katanya.

Mendapat laporan dari warga, Tim SAR yang masih bersiaga disekitar lokasi kejadian langsung bergerak ke tempat penemuan jasad Buyung tersebut di depan Pulau Beringin untuk melakukan evakuasi.

(KR-SA/R021)

Pewarta: Siri Antoni
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014