Jakarta (ANTARA News) -  Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menargetkan kawasan kumuh sudah hilang dari wilayah Ibu Kota pada 2020.

"Jadi 2020 kawasan kumuh hilang di Jakarta," kata Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Balaikota DKI Jakarta, Kamis.

Menurut dia, proyek pembersihan kawasan kumuh akan masuk dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2013.

Rencananya, kata dia, orang-orang yang semula menetap di kawasan kumuh akan dipindahkan ke daerah baru yang disiapkan.

Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2012-207, Joko Widodo-Ahok, mencanangkan program penataan kampung kumuh.

Pemerintah DKI Jakarta berencana mengubah perkampungan kumuh di wilayahnya menjadi perkampungan wisata.

(dny)

Pewarta: Deny Yuliansari
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013