Jakarta (ANTARA News) - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk akan mengganti kerugian nasabah yang rekeningnya dibobol melalui Anjungan Tunai Mandiri (ATM) belum lama ini, demikian Divisi Sekretariat Perusahaan BRI, Muhamad Ali, dalam keterbukaan informasi di Jakarta, Jumat.

Muhamad Ali mengatakan, BRI akan mengganti uang nasabah yang hilang apabila dapat dibuktikan bahwa kerugian tersebut bukan disebabkan kelalaian nasabah.

Menurutnya, sampai 21 Januari 2010 nasabah BRI yang tercatat mengalami kerugian ada tiga orang dengan potensi kerugian sekitar Rp48,5 juta.

Dia mengimbau nasabah ATM BRI untuk mengganti PIN secara berkala.

Ia mengatakan, BRI telah membentuk satuan tugas untuk memitigasi risiko dan menindaklanjuti setiap keluhan nasabah.(*)

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010