Polda Lampung tindak tegas pelaku perburuan liar

id Polda lampung, polda lampung tindak tegas pelaku, pelaku lerburuan liar,Perburuan liar, tnwk

Polda Lampung tindak tegas pelaku perburuan liar

Wakapolda Lampung, Brigjen Pol Subiyanto. (ANTARA/HO)

Bandarlampung (ANTARA) - Wakapolda Lampung Brigjen Pol Subiyanto menegaskan akan menindak tegas para pelaku perburuan liar terhadap hewan yang terancam punah.

"Tidak ada toleransi kepada siapapun yang melakukan pelanggaran, kita akan tindak tegas," katanya dalam penandatangan kerja sama antara Polda Lampung bersama TNWK di Bandarlampung, Jumat.

Dia melanjutkan melalui kerja sama tersebut, pihaknya ada penegakan hukum terhadap perburuan liar seperti harimau sumatera, badak wumatera, gajah Sumatera, beruang madu, dan satwa lainnya yang dilindungi.

"Masalah harimau, badak, gajah, beruang madu, dan lainnya terkait perburuan liar kita ada penegakan hukum. Oleh karena itu, jangan coba-coba melakukan pelanggaran hukum kita akan tindak tegas dan tidak ada toleransi," kata dia.

Kepala Balai Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) mewakali Dirjen KSDAE, Ismanto mengatakan, dengan adanya kerja sama tersebut, diharapkan aset yang ada di kawasan TNWK bisa terjaga.

"Kami mengucapkan terima kasih dengan kerja sama ini, aset yang ada di kawasan TNWK bisa kita jaga terutama badak sumatera, harimau wumatera, gajah sumatera, beruang madu, dan lainnya," katanya.

Ia berharap dengan sinergitas tersebut bisa sama-sama saling menjaga dan bisa memperbanyak individu hewan yang memang sudah sangat terancam punah.

"Kita harus bangga bahwa aset ini bukan milik warga Lampung namun milik warga Indonesia karena ini sudah diakui ditingkat Internasional," katanya lagi.