BI perkirakan ekonomi Lampung terus membaik

id bi lampung, pertumbuhan ekonomi lampung, triwulan iv

BI perkirakan ekonomi Lampung terus membaik

Kepala Kantor Perwakilan BI Lampung Budiharto Setyawan (ANTARA/HO)

Ekonomi Lampung pada 2021 banyak ditopang ekspor yang menjadi penggerak pertumbuhan ekonomi, ujarnya

Bandarlampung (ANTARA) -  Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Lampung memperkirakan pertumbuhan ekonomi akan terus membaik hingga Triwulan IV 2021.

"Pertumbuhan ekonomi Lampung diprakirakan terus membaik hingga Triwulan IV sehingga keseluruhan 2021 tetap berada dalam kisaran proyeksi 2 hingga 3 persen," kata Kepala Kantor Perwakilan BI Provinsi Lampung, Budiharto Setyawan, di Bandarlampung, Rabu.

Ia menyebutkan, pertumbuhan ini lebih tinggi dari tahun 2020 yakni minus 1,67 persen dan sejalan dengan arah pertumbuhan ekonomi nasional.

Baca juga: BI Lampung sebut lima daerah masuk kategori maju elektronifikasi transaksi

Selain itu juga didukung oleh data dari mobility report Lampung yang menunjukkan tren peningkatan serta beberapa indikator konsumsi rumah tangga seperti Indeks Keyakinan Konsumen (IKK), Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK), dan Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) yang menunjukkan arah perbaikan. 

Budi menjelaskan, pertumbuhan ekonomi juga ditopang oleh kinerja positif lapangan usaha yang ditunjukkan oleh indikator kinerja kegiatan dunia usaha hasil survei jegiatan dunia usaha (SKDU) dan liasion korporasi yang mengindikasikan tren peningkatan selama 2021. 

Baca juga: Gubernur: Ekonomi Lampung terus bergerak ke arah positif

"Ekonomi Lampung pada 2021 banyak ditopang ekspor yang menjadi penggerak pertumbuhan ekonomi," ujarnya.

Di sisi lain, lanjutnya, secara spasial, Lampung relatif menunjukkan kecepatan pemulihan ekonomi yang baik jika dibandingkan dengan provinsi lain di Sumatera.