Bupati Rejang Lebong minta capaian vaksinasi COVID-19 ditingkatkan

id Rejang Lebong

Bupati Rejang Lebong minta capaian vaksinasi COVID-19 ditingkatkan

Syamsul Effendi, Bupati Rejang Lebong. (Foto ANTARA/Nur Muhamad)

Rejang Lebong (ANTARA) - Bupati Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, Syamsul Effendi meminta pencapaian vaksinasi COVID-19 di daerah itu ditingkatkan sehingga bisa menurunkan status pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) dari level 3 menjadi level 2.

"Kita sampai hari ini bukan hanya dengan camat, kades dan lurah, termasuk juga dengan organisasi-organisasi kalau ada yang ingin mengadakan kegiatan-kegiatan vaksinasi silahkan, kita akan siapkan untuk vaksinnya sehingga bisa mencapai target yang sudah ditentukan," kata Syamsul Effendi usai melantik puluhan pejabat struktural di lingkungan Pemkab Rejang Lebong, Senin.

Dia menjelaskan, saat ini capaian vaksinasi di wilayah itu baru 40 persen lebih, jumlah ini telah mengalami peningkatan dari sebelumnya berada pada angka 33 persen namun status PPKM nya malah naik dari level 2 menjadi level 3.

Saat ini indikator penentuan status PPKM suatu daerah, kata dia, bukan hanya berdasarkan perkembangan kasus tetapi juga capaian vaksinasi COVID-19 harus di atas 50 persen.

Guna meningkatkan capaian vaksinasi tersebut berbagai upaya telah dilakukan pihaknya dengan membuka pelayanan vaksinasi di 21 Puskesmas tersebar dalam 15 kecamatan, kemudian di RSUD Curup, dan vaksinasi massal yang dilaksanakan oleh TNI/Polri, serta pelayanan jemput bola dengan mendatangi kelompok-kelompok masyarakat.

Dia mengimbau kalangan masyarakat Rejang Lebong yang belum mengikuti vaksinasi COVID-19 agar bisa mengikutinya sehingga bisa menciptakan kekebalan kelompok dan tidak terkendala saat akan mendapatkan pelayanan pemerintahan.

Sebelumnya, Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Rejang Lebong, Syamsir menyebutkan jumlah warga setempat yang telah divaksinasi dosis 1 saat ini mencapai 88.648 atau 40,69 persen dari target sebanyak 217.861 orang.

Sedangkan untuk warga yang sudah mengikuti vaksinasi dosis 2 tercatat sebanyak 36.371 orang atau 16,69 persen dari target sasaran sebanyak 217.861 orang.

Uploader : Angga Pramana