Harga sawit di Kabupaten Mukomuko naik lagi

id sawit

Harga sawit di Kabupaten Mukomuko naik lagi

Pedagang pengumpul di Kabupaten Mukomuko sedang menimbang tandan buah segar kelapa sawit milik petani.(Foto istimewa)

Mukomuko (ANTARA) - Harga pembelian Tandan Buah Segar (TBS) sawit oleh sebagian pabrik minyak kelapa sawit di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, selama tiga hari terakhir mengalami kenaikan dua kali, diduga karena pengaruh kenaikan harga minyak mentah atau CPO dunia.

"Harga sawit naik sebesar Rp30 hingga Rp70 per kilogram di sebagian besar pabrik minyak kelapa sawit mulai tanggal 9 Oktober 2021 kemudian naik lagi hari ini," kata Kasi Kemitraan dan Perizinan Perkebunan Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Sudianto, dalam keterangannya di Mukomuko, Selasa.
 
Ia mengatakan hal itu setelah menerima data perkembangan harga tandan buah segar kelapa sawit sejak beberapa hari ini. Data itu bersumber dari sebanyak 10 pabrik minyak kelapa sawit yang tersebar di sejumlah wilayah daerah ini.
 
Harga pembelian TBS kelapa sawit di sebagian besar pabrik minyak kelapa sawit di daerah ini, Selasa, sebesar Rp2.350-Rp2.600 per kg, naik dibandingkan tiga hari yang lalu sebesar Rp2.350-Rp2.560 per kg.
 
Ia berharap, harga sawit yang dibeli oleh pabrik minyak kelapa sawit di daerah ini terus naik agar petani gembira karena kesejahteraannya meningkat dibandingkan sebelumnya.
  
Harga sawit di PT Sapta sejak tiga hari terakhir masih stabil sebesar Rp2.350 per kg, harga sawit di PT KSM naik dari sebesar Rp2.430 per kg menjadi Rp2.540 per kg, harga sawit di PT MMIL naik dari sebesar Rp2.470 per kg menjadi Rp2.540 per kg.
 
Kemudian harga sawit di PT SSS naik dari sebesar Rp 2.460 per kg menjadi Rp2.530 per kg, harga sawit di PT SAP naik dari sebesar Rp 2.450 per kg menjadi Rp2.520 per kg, harga sawit di PT KAS naik dari sebesar Rp 2.470 per kg menjadi Rp2.510 per kg.
  
Lalu harga sawit di PT DDP naik dari sebesar Rp2.480 per kg menjadi Rp2.550 per kg, harga sawit di PT USM naik dari sebesar Rp 2.560 per kg menjadi Rp2.590 per kg, harga sawit di PT BMK naik dari sebesar Rp 2.520 per kg menjadi Rp2.590 per kg, harga sawit di PT GSS naik dari sebesar Rp 2.530 per kg menjadi Rp2.600 per kg.***1***

Baca juga: Harga sawit di Mukomuko naik Rp70/kilogram

Uploader : Angga Pramana