Dokter: Perlu edukasi masif untuk naikkan partisipasi lansia ikut vaksinasi

id Corona Lampung, COVID Lampung, vaksinasi lansia, edukasi vaksinasi

Dokter: Perlu edukasi masif untuk naikkan partisipasi lansia ikut vaksinasi

Ilustrasi- Vaksinasi yang ada di Lampung. (ANTARA/Ruth Intan Sozometa Kanafi)

Banyak informasi yang diterima masyarakat kurang baik, sehingga banyak yang ragu, dan adanya stigma negatif tersebut dapat dikurangi melalui edukasi yang lebih intens, ujarnya
Bandarlampung (ANTARA) - Praktisi kesehatan dr Putu Ristyaning Ayu SpPK, mengatakan perlu dilakukan edukasi secara masif perlu untuk meningkatkan partisipasi orang lanjut usia (lansia) ikut serta dalam program vaksinasi COVID-19.

"Untuk meningkatkan partisipasi lansia dalam program vaksinasi, penting dilakukan edukasi vaksinasi secara masif," ujar Putu Ristyaning Ayu, saat dihubungi di Bandarlampung, Jumat.

Dia mengatakan dengan adanya sosialisasi tersebut maka dapat memberi kepercayaan akan keamanan dan kegunaan vaksin.

Baca juga: Dinkes cacat kasus kematian akibat COVID-19 di Lampung bertambah tujuh

"Dengan pendekatan yang lebih intens kita bisa membangun kepercayaan masyarakat terutama lansia akan kemanaan dan kegunaan vaksin bagi pembentukan imun selama pandemi COVID-19," ucapnya.

Menurutnya, sosialisasi selain dapat langsung diberikan kepada lansia juga dapat dilakukan melalui keluarga terdekat.

"Mungkin bisa menyasar keluarga terdekat untuk memberitahukan pentingnya vaksinasi, serta efeknya bagi orang tua ataupun lansia yang ada di rumah, semua harus dijelaskan secara gamblang," katanya.

Baca juga: Kapolda Lampung minta percepat vaksinasi bagi masyarakat

Ia menjelaskan pada umumnya masyarakat terkadang ragu untuk ikut serta dalam vaksinasi COVID-19 bagi lansia karena banyaknya informasi yang simpang siur mengenai vaksinasi.

"Banyak informasi yang diterima masyarakat kurang baik, sehingga banyak yang ragu, dan adanya stigma negatif tersebut dapat dikurangi melalui edukasi yang lebih intens," ujarnya.

Putu mengatakan untuk mempercepat progres vaksinasi COVID-19 bagi lansia, dapat pula dilakukan dengan cara mengumpulkan lansia per desa ataupun kecamatan.

Baca juga: Bupati Lampung Barat tinjau "lapak" vaksinasi COVID-19

"Bisa juga melakukan vaksinasi dengan mengumpulkan lansia per desa ataupun kecamatan, lalu vaksinasi langsung dilakukan di tempat," ujarnya.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Lampung pada Rabu(9/6) terinci progres vaksinasi lansia yakni ada 31.440 orang yang telah mendapatkan vaksinasi pertama, dan 23.412 orang mendapatkan vaksinasi dosis kedua dari total sasaran 717.971 lansia.