Gubernur Lampung apresiasi pemberian bantuan enam ventilator dari Gerindra

id gubernur lampung arinal, bantuan ventilator, dpp gerindra, covid-19

Gubernur Lampung apresiasi pemberian bantuan enam ventilator dari Gerindra

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi (tiga dari kiri) (ANTARA/HO)

Bandarlampung (ANTARA) - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengapresiasi pemberian bantuan enam ventilator dan 5.000 unit alat virtual transport medium dari DPP Partai Gerindra. 

"Terima kasih kepada Partai Gerindra yang sudah memberi bantuan. Tolong dipantau pendistribusiannya untuk disampaikan ke rumah sakit - rumah sakit rujukan agar bantuan bisa sampai dan terpakai sesuai fungsinya," kata Arinal,  di Bandarlampung,  Senin. 

Ia menyebutkan kasus COVID-19 Provinsi Lampung terus meningkat. Sejak bulan Maret terjadi peningkatan kasus dikarenakan orang tanpa gejala, dikarenakan banyaknya orang dari luar Provinsi Lampung yang masuk ke daerah ini karena beberapa alasan dan itulah yang membuat peningkatan kasus. 

Untuk mengantisipasi kasus tersebut, lanjut dia,  ke depan, Lampung akan melakukan beberapa kegiatan salah satunya pendekatan ke masyarakat, hingga pengetatan protokol kesehatan  di wilayah desa. 

Karena itu, Gubernur meminta kepada para bupati untuk memperhatikan masyarakat yang bukan dari asal desa tersebut agar kembali ke desa asalnya masing-masing. Dalam waktu dekat, Provinsi Lampung juga akan menggelar pemilihan kepala daerah serentak di beberapa kabupaten/kota.

"Mudah-mudahan dalam menghadapi pilkada ini, Saya dan ketua ketua partai akan melakukan sosialisasi untuk masyarakat agar tetap melaksanakan protokol kesehatan di kehidupan sehari-hari," tutup Gubernur. 

Sekretaris Jendral DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, bantuan yang diberikan itu berupa 5.000 unit alat virtual transportasi medium dan 6 unit ventilator.