Kasus positif COVID Lampung kembali bertambah 21, totalnya menjadi 715 kasus

id Corona Lampung, dinkes Lampung, penambahan kasus

Kasus positif COVID Lampung kembali bertambah 21, totalnya menjadi 715 kasus

Petugas tengah melakukan update data COVID-19 di Posko Satuan Tugas COVID-19 Provinsi Lampung. (ANTARA/Ruth Intan Sozometa Kanafi)

Bandarlampung (ANTARA) - Dinas Kesehatan Provinsi Lampung pada Sabtu .menyebutkan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 kembali mengalami penambahan 21 sehingga jumlah totalnya menjadi 715 kasus.

Kasus terkonfirmasi positif sebanyak 21 kasus terdiri atas 10 kasus asal Kota Bandarlampung, 6 kasus asal Kabupaten Lampung Selatan, 1 kasus asal Kabupaten Lampung Timur.

Selanjutnya, 1 kasus asal Kabupaten Lampung Utara, dan 3 kasus asal Kabupaten Lampung Tengah.

Dinkes menyebutkan 16 kasus merupakan kasus tanpa gejala, dan 5 kasus bergejala.

Selain terdapat penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19,  terdapat pula penambahan kasus konfirmasi kematian positif COVID-19 sebanyak 1 kasus,  kasus suspek 4 kasus, kontak erat 128 kasus, probable 1 kasus,  pelaku perjalanan 103 kasus.

Berdasarkan data yang dihimpun, kasus terkonfirmasi positif COVID-19 Lampung mengalami kenaikan signifikan dimulai pada tanggal 2  hingga 18 September dengan jumlah kumulatif penambahan sebanyak 304 kasus.

Dengan penambahan harian kasus terbanyak terjadi pada 13 September dengan total kasus terkonfirmasi berjumlah 49 kasus dalam satu hari.