Wali Kota Bandarlampung pimpin apel pencegahan COVID-19

id COVID-19,Wuhan

Wali Kota Bandarlampung pimpin apel pencegahan COVID-19

Wali Kota Bandarlampung Herman HN saat memberikan sambutan saat apel kesiapan Tim Gugus Tugas COVID-19 Bandarlampung dalam mendisiplinkan masyarakat agar menerapkan protokol kesehatan, Sabtu. (30/5/2020). (ANTARA/Dian Hadiyatna)

Bandarlampung (ANTARA) - Wali Kota Bandarlampung Herman HN memimpin langsung apel kesiapan Tim Gugus Tugas Penanganan COVID-19 guna menegakkan disiplin masyarakat mematuhi protokol kesehatan.

"Saya minta kita semua sungguh-sungguh bekerja sesuai petunjuk yang ada dimana protokol kesehatan harus bisa dilaksanakan dan diterapkan oleh semua masyarakat di Bandarlampung," kata Herman HN, di Bandarlampung, Sabtu.

Menurutnya, tugas dari tim gugus bukan lagi hanya mengimbau masyarakat untuk memakai masker dan lainnya, namun juga mengharuskan publik melaksanakan protokol kesehatan.

"Kemarin saya masih tolerensai tapi saat ini kita harus tegas. Bila tidak mau menerapkan protokol kesehatan, disuruh pergi sebab kalau cuma halo-halo doang itu tidak didengarkan," kata dia.

Dia mencotohkan seperti di pasar tradisional dan modern, Gugus Tugas yang berpatroli jangan hanya menyuruh pedagang dan pembeli menerapkan protokol kesehatan, namun harus turun langsung ke lapangan mengingatkan mereka untuk lebih disiplin minimal memakai masker dan sarung tangan saat beraktivitas.

Herman HN juga meminta kepada personel  Gugus Tugas COVID-19 agar memberi contoh kepada masyarakat dengan memakai masker saat sedang mengingatkan publik terkait protokol kesehatan.

Menurutnya, pun sekarang kegiatan tim Gugus Tugas yang ada di perbatasan 
bukan lagi hanya menyemprot mobil yang ingin masuk ke dalam Bandarlampung, namun sudah harus menyetop semua kendaraan tersebut.

Kemudian, kata dia, tim juga harus 
memeriksa penumpang di dalam kendaraan yang disetop apakah mereka menggunakan protokol kesehatan dan warga Kota Bandarlampung.

"Jka tidak, bila perlu mobil mereka diputar balik saja," katanya.

"Terlepas itu semua, saya ucapkan terimakasih kepada seluruh personel gugus tugas penangan COVID-19 yang telah bekerja selama ini untuk menyelamatkan nyawa manusia, saya yakin bapak ibu ini ikhlas dan menjadi amal ibadah," kata dia.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolresta Bandarlampung Kombes Pol Yan Budi Jaya, Dandim 0410/KBL Letkol Romas Herlandes, dan sejumlah kepala dinas di Kota Bandarlampung.