Desa Margasari optimalkan posko relawan dan rumah isolasi

id Desa Margasari Lampung Timur, Posko Relawan Desa Penanganan COVID-19,Lampung Timur

Desa Margasari optimalkan posko relawan dan rumah isolasi

Pembagian masker dan takjil oleh Relawan Penanganan COVID-19 Desa Margasari bersama. Pemerintah Kecamatan Labuhan Maringgai, Lampung Timur. (Antara Lampung/HO/Muklasin)

Margasari, Lampung Timur (ANTARA) - Pemerintah Desa Margasari Kecamatan Labuhan Maringgai  mengoptimalkan Posko Relawan Desa Penanganan COVID-19 dan rumah isolasi demi mencegah penyebaran virus corona di desa setempat. 

Kepala Desa Margasari, Wahyu Jaya, di desa setempat, Sabtu, menyebutkan bahwa Posko Relawan Desa Penanganan  COVID-19 yang beranggotakan kepala desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), kepala dusun, RT/RW, wakil warga maupun bidan desa, dengan menggandeng Babinkamtibmas dan Babinsa setempat masih tetap konsisten melaksanakan fungsinya mengecek kesehatan dan mendata setiap warga luar daerah yang masuk ke desa, utamanya yang pulang kampung.

Rumah isolasi yang didirikan untuk mengkarantina warga yang pulang kampung, juga dioptimalkan fungsinya.

"Hari ini ada dua orang ODP yang masih menjalani karantina," ujarnya.
 
Selain itu, kepala desa dua periode ini mengemukakan, ketika corona pertama kali merebak di Tanah Air, pemerintah desa bersama relawan telah bekerja memerangi virus corona dengan melakukan kegiatan penyemprotan cairan disinfektan di tempat fasiltas umum seperti pasar, masjid dan mushola, tempat pelalangan ikan dan sejumlah rumah warga. 

Kemudian membagikan masker, memberikan imbauan agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19.

"Kita sudah pesan 3.000 masker, yang sudah kita bagikan 1.500 buah masker. Nanti kita pesan lagi untuk dibagikan," ujar Wahyu Jaya. 

Dia menyatakan, pemerintah desanya akan terus melakukan upaya mengantisipasi penyebaran corona hingga wabah tersebut  bisa diatasi. 

"Kami akan terus optimal mencegah corona sampai wabah ini benar-benar selesai hingga kita bisa hidup normal lagi seperti biasanya," jelasnya. 



 
Pembagian masker oleh Relawan Penanganan COVID-19 Desa Margasari, Lampung Timur (Antara Lampung/HO/Muklasin)

BLT Dana Desa

Wahyu Jaya menyebutkan jumlah warga miskin penerima BLT Dana Desa (DD)  di desanya sebanyak 260 kepala keluarga.

"Sudah selesai didata dan sudah diajukan ke kabupaten tinggal menunggu pencairan," ungkap dia. 

Adapun jumlah warga penerima bantuan sembako dari jaring pengaman sosial Pemerintah Kabupaten Lampung Timur sebanyak 880 kepala keluarga.