Milenial Lampung ajak warga gunakan masker antisipasi penyebaran COVID-19

id milenial lampung, ajak gunakan masker, cegah covid-19, corona,corona lampung

Milenial Lampung ajak warga gunakan masker antisipasi penyebaran COVID-19

Desi Yana Febiyolla (21), warga Pematang Wangi, Tanjung Senang, Bandarlampung, turut aktif mengajak publik mengenakan masker nonmedis tiap beraktivitas di luar rumah. (ANTARA/HO)

Gunakan masker untuk mengurangi penyebaran COVID-19. Sebarkan informasi bermanfaat dan semangat optimisme. Kita dukung kebijakan pemerintah. Stay safe and healthy
Bandarlampung (ANTARA) - Sejumlah milenial Lampung mengajak warga untuk menggunakan masker guna mengantisipasi penyebaran COVID-19 di daerah ini.

"Gunakan masker untuk mengurangi penyebaran COVID-19. Sebarkan informasi bermanfaat dan semangat optimisme. Kita dukung kebijakan pemerintah. Stay safe and healthy," kata Desi Yana Febiyolla (21), warga Kelurahan Pematang Wangi, Tanjung Senang, Bandarlampung, Kamis. 
Baca juga: Wagub Lampung ajak tokoh agama cegah COVID-19

Ia meminta kesadaran masyarakat akan pentingnya mengikuti ketentuan memakai masker nonmedis setiap beraktivitas di luar rumah.


Milenial pebisnis muda lensa kontak itu mengatakan memakai masker merupakan wujud pemutusan rantai penularan COVID-19 yang telah ditetapkan oleh WHO sebagai pandemik global pada 11 Maret 2020. 

Presiden Joko Widodo (Jokowi), lanjut dia,  telah menetapkannya sebagai bencana nasional nonalam pada 15 Maret 2020, terakhir diperkuat Keppres 12/2020.


Pebisnis make up artist (MUA) Susi Nuryanti, mengatakan selain mendorong untuk  menggunakan masker di luar rumah, mengingatkan bagi yang sakit mematuhi etika batuk dan bersin. 
Baca juga: Walhi Lampung ingatkan RS antisipasi peningkatan limbah medis

Ia mengutip penjelasan Jubir Achmad Yurianto, di kanal Youtube BNPB, beberapa waktu lalu terkait virus corona. 

"Mari bersama-sama dengan kesungguhan hati kita disiplin, jadilah pahlawan untuk melindungi diri, orang lain, dan bangsa kita," kata Susi, pemilik Rias.ID Bandarlampung ini. 

Jubir Pemerintah untuk Percepatan Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto, beberapa waktu lalu menyatalan gerakan masker untuk semua, kini jadi strategi pertama dari 4 strategi dasar penguatan kebijakan pembatasan jarak fisik (physical distancing), demi putus-rantai cegah penularan Corona.


Sebelumnya,  Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan Wakil Gubernur Lampung Chusnunia, dan seluruh kepala daerah selaku ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 mempelopori kampanye penggunaan masker di tengah pandemi virus tersebut. 

Satu setengah bulan ini, kampanye sekaligus aksi donasi masker gratis ke masyarakat dijumpai di sejumlah kota dan desa di Lampung. 
Baca juga: Pemrov Lampung bagikan nasi 1.200 kotak setiap setiap hari