Cegah COVID-19, Dinkes ajak masyarakat gunakan masker

id Corona, masker, antisipasi

Cegah COVID-19, Dinkes ajak masyarakat gunakan masker

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Reihana saat memberikan keterangan pers. (ANTARA/Tangkap layar dinkes)

Penggunaan masker dilakukan untuk mengurangi resiko penularan saat melakukan percakapan, dan jangan lupa masyarakat juga perlu menerapkan etika batuk ataupun bersin, katanya
Bandar Lampung (ANTARA) - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Reihana mengajak seluruh masyarakat Lampung untuk menggunakan masker guna mencegah persebaran COVID-19. 

"Kepada semua masyarakat mari kita menggunakan masker saat berada di luar rumah untuk mencegah persebaran COVID-19," ujar Reihana, di Bandarlampung, Selasa. 

Ia mengatakan, dengan masyarakat disiplin menerapkan protokol kesehatan, salah satunya menggunakan masker saat berada di luar rumah dapat membantu memutus mata rantai penularan COVID-19. 

Baca juga: Gubernur Lampung pantau Pelabuhan Bakauheni antisipasi penyebaran COVID-19

"Bagi masyarakat yang hendak keluar rumah dapat menggunakan masker kain dengan tiga lapisan sesuai anjuran kementerian kesehatan, sedangkan masker bedah saat ini cukup digunakan bagi tenaga medis," katanya. 

Menurutnya, penggunaan masker dilakukan untuk mengurangi resiko penularan saat masyarakat tengah melakukan percakapan. 

"Penggunaan masker dilakukan untuk mengurangi resiko penularan saat melakukan percakapan, dan jangan lupa masyarakat juga perlu menerapkan etika batuk ataupun bersin," katanya. 

Baca juga: Jumlah pasien positif COVID-19 di Lampung bertambah 3 orang

Menurut Reihana, dengan disiplin menerapkan anjuran pemerintah dan menerapkan protokol kesehatan dapat membantu mengurangi persebaran COVID-19. 

"Dengan menggunakan masker selain melindungi diri sendiri juga ikut menyelamatkan keluarga, teman, dan masyarakat," ujarnya.