Anggota DPR RI serap aspirasi masyarakat Kabupaten Waykanan

id Lampung, waykanan, dpr ri, wakil bupati edward

Anggota DPR RI serap aspirasi masyarakat Kabupaten Waykanan

Wakil Bupati Waykanan, Provinsi Lampung Edward Antony, mendampingi reses anggota DPR RI dapil II Provinsi Lampung Marwan Cik Asan. Reses ini untuk menyerap aspirasi dari masyarakat yang ada di Kabupaten Waykanan (Foto : Antaralampung/ho/waykanan)

Aspirasi ini akan saya tampung dan akan dijadikan pembahasan di komisi saya, kata Marwan

Bandarlampung (ANTARA) - Wakil Bupati Waykanan, Provinsi Lampung, Edward Antony mendampingi anggota DPR RI Dapil II Lampung Marwan Cik Asan yang sedang menjalani masa reses untuk menyerap aspirasi masyarakat di beberapa kecamatan di Waykanan, salah satunya Kecamatan Buay Bahuga.

“Kegiatan reses tersebut dimanfaatkan untuk menyerap aspirasi masyarakat berkaitan dengan tugas yang diatur dalam UUD 1945 yang tertuang dalam Pasal 20 sampai Pasal 23,” kata Edward Antony, di Waykanan, Kamis.

Edward mengungkapkan terimakasih atas kunjungan anggota DPR RI di Kabupaten Waykanan karena masyarakat dapat menyampaikan aspirasi atau usulan secara langsung kepada DPR RI terkait dengan bidangnya.

Baca juga: Bupati Adipati musrenbangtan wujudkan aspirasi di bidang pertanian

"Diharapkan dengan adanya kunjungan tersebut semua program yang bertujuan untuk mensejahterakan masyarakat dapat dikawal sampai di pusat serta dapat berproses dan terealisasi dengan baik,” katanya.

Dalam kunjungan tersebut Cik Asan yang merupakan anggota Komisi XI DPR RI yang membidangi keuangan dan perbankan dan juga Ketua BAKN DPR RI mendengarkan dan menerima langsung aspirasi atau usulan dari masyarakat terkait dengan bidangnya.

Sejumlah aspirasi disampaikan masyarakat kepada Cik Asan, antara lain terkait iuran BPJS Kesehatan, kenaikan tarif listrik serta usulan kepala kampung agar ada kenaikan honor untuk mereka. 

Baca juga: Waykanan kembangkan kawasan pertanian organik

"Aspirasi ini akan saya tampung dan akan dijadikan pembahasan di komisi saya," kata Marwan yang juga mantan Ketua DPRD Provinsi Lampung ini.

Marwan berjanji akan beruapaya terus bertemu dengan masyarakat terutama di Kabupaten Waykanan guna mendengar langsung aspirasi dari masyarakat agar kebijakan dan program yang dikeluarkan tepat sasaran.

“Selama saya menjadi anggota DPR RI atau wakil rakyat di Senayan yang telah dipilih oleh rakyat, saya akan berusaha bertemu dengan masyarakat di desa guna mendengar langsung aspirasi dari masyarakat agar kebijakan dan program yang dikeluarkan tepat sasaran,” katanya.

Baca juga: Wabup Waykanan tandatangani kerja sama dengan Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD)